KPU Sampang Lantik 70 PPK Dalam Pemilu 2024

Saat Pengambilan sumpah dan janji PPK di pimpin oleh Addy Imansyah ketua KPU Kabupaten Sampang

Beritatrends, Sampang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sampang Madura Jawa Timur menggelar Pelantikan dan Orientasi Tugas Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu tahun 2024.

Pelantikan 70 Anggota PPK dari 14 Kecamatan yang ada Kabupaten Sampang bertempat di Hotel Wisata Camplong langsung dipimpin Addy Imansyah selaku Ketua KPU Kabupaten Sampang yang disaksikan oleh H Slamet Junaidi Bupari dan H Abdullah Hidayat Wakil Bupati Sampang, Sekdakab H Yuliadi Setiawan serta Miftahur Rozak Komisioner KPU Jatim.

Tampak terlihat 4 Komisioner selain Ketua KPU, Jajaran Forkopimda, Ketua dan Komisoner Bawaslu, Pimpinan Parpol, Pimpinan OPD dan seluruh Camat se Kabupaten Sampang. Rabu (4/01/2023).

Dalam sambutannya Addy Imansyah ketua KPU Kabupaten Sampang mengatakan selamat kepada PPK yang telah di lantik dan berharap bisa bekerja sebaik-baiknya dan sesuai tupoksi dengan aturan perundang-undangan yang berlaku serta bisa cepat beradaptasi dan melakukan komunikasi dengan korfopincam dan tokoh masyarakat.

” Selamat kepada PPK telah di lantik dan bekerja sebaik-baiknya sesuai dengan tupoksi. Pemilu adalah kompetisi dan PPK mendukung kegiatan KPU kabupaten Sampang,” tuturnya.

Foto bersama dengan Bupati Sampang usai acara pelantikan PPK

Komisi Logistik dan Perencanaan, Miftahur Rozak perwakilan Komesioner KPU Provinsi Jawa Timur menjelaskan pelantikan PPK serentak hari ini di seluruh Indonesia. Selamat dan sukses PPK terlantik ini
merupakan amanah dan tanggung jawab utama dengan cara menjalankan seluruh tahapan – tahapan pemilu di level Kecamatan.

” Selamat PPK terlantik dan PPK merupakan amanah dan tanggung jawab di level tingkat kecamatan dan sesudah di sumpah, janji melaksanakan tugas dengan aturan yang berlaku serta seleksi PPS di mulai tanggal9 Januari 2023,” tegasnya.

Baca Juga  Polres Asahan Polda Sumut Serentak Suntikkan 1.370 Vial Dosis Vaksin di Empat Lokasi

Dalam Sambutan Bupati Sampang H Slamet Junaidi mengucapkan selamat kepada PPK yang sudah di lantik oleh KPU kabupaten Sampang. Dalam hal ini KPU, PPK butuh bersenergi dengan Pemerintah daerah.

“Saya ingin Sampang cerah , maju dan di kenang oleh orang luar dan membangun Sampang dengan ibadah dan ikhlas. Berharap PPK dengan bekerja dengan ikhlas dan butuh kebersamaan,” pesan Bupati Sampang.

 

Pos terkait