Sedekah Bumi Desa Patihan di Meriahkan Dengan Tari Kethek Ogleng Dan Tayub

Bersih Desa Patihan di Meriahkan Dengan Tari Kethek Ogleng Dan Tayub

Beritatrends, Magetan -Budaya bersih desa merupakan adat istiadat Jawa kuno yang masih melekat di masyarakat, dimana bersih desa atau sedekah bumi ini rasa syukur warga masyarakat atas limpahan ramat dari yang kuasa dan mendoakan para leluhur yang cikal bakal Desa Patihan.

Desa Patihan dalam bersih desa mempunyai sebuah tradisi dan adat istiadat beraneka ragam, tarian Kethek Ogleng , Tayub dan lainnya itu merupakan warisan leluhur yang sampai saat ini tradisi tersebut masih melekat di masyarakat.

Amin Supriadi, Kepala Desa Patihan, Kecamatan Karangrejo, Magetan mengatakan rasa terima kasih pada masyarakat dan panitia

“Diucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan panitia atas partisipasi dalam pelaksanaan bersih desa, puji syukur kepada Yang Maha Kuasa atas limpahan Rahmat dan Riskinya pada kita semua,” kata Amin.

Ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun, merupakan kegiatan adat, jadi ini sudah ditetapkan dari tahun 2002.

Kegiatan seperti pada siang ini merupakan kegiatan sedekah bumi, sedekah bumi itu shodaqoh, shodaqoh itu selametan, jadi didalam rangkaian selamatan itu tentunya kita berharap kepada Tuhan Yang Haha Kuasa.

Dengan diadakannya kegiatan adat bersih desa itu minta kepada Allah SWT agar masyarakat Desa Patihan senantiasa mendapatkan berkah, barokah, serta Ridho dari Allah SWT, dilimpahkan segala rezekinya, di jauhkan dari balasengkala, di jauhkan juga dari hal-hal yang tidak di inginkan.

“Harapan kedepan dengan sudah dilaksanakan kegiatan seperti sekarang ini mudah-mudahan kita berharap dan tahun 2022 ini kita menganggarkan APBDes itu, kita istilahnya nyesel-nyeseli karena ini sudah kegiatan adat, gelem gak gelem itu harus di adakan, padahal dananya sudah terserap semua, untuk penanganan covid dan bantuan covid sesuai Kepres 104 bahwa anggaran itu diperuntuk penanganan dan menangani serta bantuan dari pada covid 19,”pungkas Amin.

Baca Juga  Bersih Desa Ngadirejo Dengan Tema Cipto Roso Cipto Budoyo

Pos terkait