Bupati Ketapang Aleksander Wilyo
Beritatrends, Ketapang – Bupati Ketapang yang baru di Lantik, pada tanggal 20 Februari 2025 yang lalu, dan berdinas setelah pulang dari retret di Magelang.
Kedatangannya di Ketapang langsung menjalankan agenda kerja, dari pagi sampai malam.
Dalam penyampaiannya di pidato perdana sebagai Bupati Ketapang Aleksander Wilyo, S.STP di hadapan seluruh OPD, serta mitra kerja Horisontal yaitu Kejaksaan, Kepolisian Polres Ketapang, Kodim serta unsur terkait lainnya.
Dalam pidatonya Aleksander Wilyo, di dalam rapat paripurna yang dipimpin oleh ketua DPRD Ketapang periode 2025- 2030 Achmad Sholeh, Senin (03/03/2025).
Dia mengatakan, visi – misinya lima tahun kedepan lebih mengarah ke infrastruktur jalan, pendidikan dan kesehatan.
“Yang terpenting hal itu bisa tercapai atas kolaborasi antara Pemerintah masyarakat, serta sektor swasta,”tandasnya.
Apabila sudah berkolaborasi, pastinya saya mengajak seluruh elemen saling mendukung, mari kita membangun Kabupaten Ketapang bersama-sama, untuk Ketapang lebih menuju masa depan yang lebih baik, tutup Aleksander Wilyo.