Pelantikan Pejabat Fungsional dalam Rangka Penyetaraan Jabatan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Magetan Tahun 2022
Beritatrends, Magetan – Sebanyak 6 pejabat pemerintah Kabupaten Magetan mengikuti pelantikan Pejabat Fungsional dalam Rangka Penyetaraan Jabatan Administrasi di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Magetan Tahun 2022, bertempat di Ruang Jamuan Pendapa Surya Graha, Senin (30/05/2022).
Keenam pejabat fungsional yang dilantik oleh Bupati Magetan Suprawoto diantaranya adalah
1. Metty Yuliastanty, SE, MM, jabatan lama Kepala Bidang Penanaman Modal DPMPTSP Kab. Magetan, jabatan baru Analis Kebijakan Ahli Madya DPMPTSP.
2. Supriyantini, S.Sos, jabatan lama Kasubag Analisis dan Evaluasi Inspektorat Kab. Magetan, jabatan baru Analis Kebijakan Ahli Muda Inspektorat Magetan.
3. Ida Sulistyorini, S.Kom, Kasi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan Dispendukcapil Magetan, jabatan baru Administrator Database Kependudukan Ahli Muda Dispendukcapil Magetan
4. Diana Reni Ambarwati, SE, jabatan lama Kasi Penempatan dan Perluasan Kesempatan Kerja Disnaker Magetan, jabatan baru Pengantar Kerja Ahli Muda Disnaker Magetan.
5. Heru Riyanto, SP, jabatan lama Kasi Irigasi DTPHPKP Magetan, jabatan baru Analis Prasarana dan Sarana Pertanian Ahli Muda DTPHPKP Magetan
6. Sulistyawati, S.Sos, jabatan lama Kasi Promosi dan Pengembangan DPMPTSP Magetan, jabatan baru Analis Kebijakan Ahli Muda DPMPTSP Magetan.
Dalam arahannya Bupati Suprawoto menyampaikan penyederhanan birokrasi merupakan salah satu dari 5 program prioritas Presiden RI, yang bertujuan menciptakan tata kelola pemerintah yang lebih lincah, efisien, dan berorientasi pada hasil pelayanan.
“Adanya penyetaraan jabatan administrasi ke dalam jabatan fungsional dapat meningkatkan efektivitas, efisiensi dan profesionalisme pelayanan birokrasi, yang tentunya membawa tantangan tersendiri yaitu perubahan pola kerja yang berbasis kompetensi,” terangnya.
Bupati juga berpesan kepada pejabat yang baru dilantik agar segera menyesuaikan diri dengan jabatan dan pola kerja baru, menjaga integritas, loyalitas, disiplin dan komitmen terhadap tugas dan tanggung jawab.
“Teruslah berinovasi, ciptakan kegiatan yang dapat menjadi nilai tambah, dan miliki visi jauh kedepan sesuai bidang tugas masing-masing demi kemajuan Kabupaten Magetan,” pungkasnya.
Acara dihadiri oleh Wakil Bupati Magetan, Ketua DPRD Magetan, Asisten dan Staf Ahli Bupati, Kepala BKD Magetan, Kepala OPD, serta pejabat yang dilantik.