Diskop UKM Magetan Perkuat Komitmen Pembinaan Legalitas Koperasi

Kepala Diskop UKM Magetan 

Beritatrends, Magetan –  Pada peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-77, Dinas Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah (Diskop UKM) Kabupaten Magetan, Jawa Timur, menegaskan komitmennya terhadap pembinaan legalitas koperasi.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Diskop UKM Magetan, Sukartini, usai kegiatan apel akbar dan jalan sehat dalam rangka memperingati Harkopnas, di Kampus 5 Unesa Magetan, Minggu (28/07/2024).

Menurut Sukartini, dari 856 koperasi yang terdaftar di Magetan, 521 koperasi tergolong aktif dan sehat, sedangkan sisanya masih dalam pembinaan dan pengawasan.

“Sekitar 121 koperasi telah kita usulkan melalui kementerian untuk dibubarkan karena tidak aktif,” terangnya.

Sukartini juga menanggapi maraknya bank titil (bank keliling harian) yang berkedok koperasi. Ia menyatakan bahwa tindakan tegas telah dilakukan terhadap operasi ilegal tersebut.

“Di awal Januari kemarin sudah turun sasaran di pasar-pasar, yang mana beroperasional tengah malam. Ternyata setelah dimediasi, yang bersangkutan tidak ada ijinnya, artinya legalitas tidak dipenuhi berarti kan ilegal,” ungkapnya.

Namun ia menjelaskan penanganan koperasi ilegal merupakan tanggung jawab Aparat Penegak Hukum (APH), sedangkan tugas Diskop UKM adalah memberikan pembinaan agar koperasi memenuhi persyaratan legalitas.

Berkaca pada tahun 2023, Diskop UKM Magetan menemukan lima koperasi yang belum berbadan hukum, namun setelah mediasi dan pemenuhan syarat, izin mereka telah terbit.

“Berdasarkan Permenkop No. 8 Tahun 2023, koperasi harus memiliki modal minimal 500 juta dan syarat ini sudah terpenuhi,” tambah Sukartini.

Untuk tahun 2024, Sukartini melaporkan belum menemukan koperasi yang beroperasi tanpa badan hukum dan pihaknya terus melakukan pemantauan ketat.

Dengan pengawasan dan pembinaan ketat, Diskop UKM Magetan berkomitmen mendukung perkembangan koperasi dan UMKM yang sehat dan legal untuk meningkatkan perekonomian daerah dan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga  Danrem 043/Gatam Dampingi Pangdam II/Swj Serahkan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *