Gus Barra Bupati Mojokerto Gelar Oprasi Pasar Ramadhan Berkah Mendukung Program 100 hari kerja

 

Bupati Mojokerto DR .H.Muhammqd Albarra cek harga minyak goreng dan beras saat gelar oprasi Pasar 

 

Beritatrends ,Mojokerto-Guna menekan harga bahan pokok pada bulan Ramadhan dan menyongsong hari lebaran 2025 nanti ,Bupati Mojokerto H.Muhammad Albarra didampingi Wabup dr Muhammad Rizal Oktavian bersama Forkopimda gelar Oprasi pasar,Jum’at(7/3/2025)di Pasar Raya Mojosari.

Bupati Albarra pada kesempatan ini menyampaikan ,Oprasi pasar ini dilaksanakan setiap pekan pada hari Jum’at diseluruh pasar-pasar yang ada di Kabupaten Mojokerto.

“Oprasi pasar ini dilakukan guna menekan inflasi di Kabupaten Mojokerto khususnya dibulan Ramadhan ini,agar harga bahan-bahan pokok bisa terkendali terbeli masyarakat,”ungkap Bupati Albarra.

Menurutnya, operasi pasar ini tidak hanya bertujuan untuk mengontrol harga, tetapi juga sebagai bentuk intervensi pemerintah dalam memastikan ketersediaan stok bahan pokok dan menekan kemungkinan spekulasi harga yang dilakukan oleh oknum tertentu.

Dari pantauan dilapangan harga bahan pokok dalam oprasi pasar ini dipatok sebagai berikut;

-Beras medium Rp 12.000/kg

-Beras premium Rp.13.500/kg

-Beras sawah hijau Rp.14.500/kg

-Minyak Kita Rp 18.000/liter

-Minyak goreng kita Rp.19.000/liter

-Minyak Sania Rp.37.000/2 liter

-Minyak Fortune Rp.36.000/kg

-Gula kemasan 14.500/kg

-Gula gempolkerep Rp.24.000/kg

-Telur ayam ras Rp.24.000/kg

-Daging ayam ras(0,9-1 kg) Rp.29.500/kg

-Cabi rawit merah Rp.40.000/kg

-Bawang merah Rp.35.000/kg

– Bawang putih Rp.35.000/kg

Sementara itu,Sely(25) salah satu pedangan cabe rawit merah mengatakan ,Dia membawa 10 kg Cabe rawit dalam waktu singkat saat oprasi pasar ludes terjual,menurutnya harga diluar oprasi pasar mencapai Rp.80.000/kg.

“Cabai rawit merah disini kita jual Rp.40.000/kg,dan tadi habis terjual semuanya dalam waktu singkat,”ujarnya.

Sely menambahkan,harga cabe rawit merah dia jual Rp.40.000/kg ini hanya pada saat oprasi pasar saja,diluar oprasi pasar dia jual dengan harga Rp.80.000/kg ,dua kali lipat lebih mahal,karena menyesuaikan harga kulakan dari petani.

Baca Juga  DPRD Magetan Soroti P-APBD Tahun 2024

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *