akses jalur penghubung lumpuh total di Desa Mrayan Kecamatan Ngrayun menuju Montongan Kabupaten PacitanSelasa (14/2) malam.
Beritatrends, Ponorogo – Hujan deras dengan intensitas tinggi mengakibatkan tanah ambles hingga menyebabkan akses jalur penghubung lumpuh total di Desa Mrayan Kecamatan Ngrayun menuju Montongan Kabupaten PacitanSelasa (14/2) malam.
“Lokasinya di dekat Pasar Sulingan Dukuh Tempuran Desa Mrayan Kecamatan Ngrayun Ponorogo. Amblesnya tanah mengakibatkan jalan aspal patah dibeberapa bagian dan ikut longsor. Skses jalur yang rusak total selebar 2.5 meter dengan panjang hampir 30 meter, “kata Kades Mrayan Juwanto.
Juwanto menambahkan, karena kondisi tersebut mengakibatkan jalur tidak bisa dilalui oleh kendaraan, harus mencari jalan alternatif lain.
“Warga hanya bisa melintasi dengan berjalan kaki. Meski jalan terputus aktifitas warga di Pasar Tempuran masih normal dan anak-anak juga tetap bisa ke sekolah. Berharap kepada Pemkab Ponorogo untuk segera memperbaiki jalan yang rusak, guna lancarnya mobilitas dan akses perekonomian warga, “pungkasnya.