Kakon Se-Pringsewu Gruduk Kantor Bupati, Kesbangpol Tidak Tahu Izinnya

Tanggal 17 Maret 2025 Aksi Damai Kakon Gruduk Kantor Bupati Pringsewu Kesbangpol Tidak Tahu Izinnya

Beritatrends, Pringsewu – Aksi damai para Kepala Pekon lewat lembaga APDESI Kabupaten Pringsewu yang digelar di depan Kantor Bupati Pringsewu Kesbangpol tidak tahu izinnya, Senin (17/3/2025).

Saat diwawancara cegat, Senin(17/3/2025)Kepala Kesbangpol Kabupaten Pringsewu Sukarman media ini menanyakan apakah sudah ada izin dari pembina politik baik tingkat Kecamatan (Camat) dan tingkat Kabupaten (Bupati)
Sukarman menjawab.

“Saya baru tahu pagi ini silahkan tanyakan ke pihak mereka atau Polres soal izinnya”ujarnya.

Salah satu Humas Polres Pringsewu Suhud saat ditanyakan media ini soal izin aksi damai ini ia mengatakan, sudah ada di intel coba hubungi Pak Darwin. “Nanti saya kirimkan ke wa,”ujarnya. (17/3/2025).

Saat di Konfirmasi salah satu pegawai Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu yang sedang jaga di kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu, Senin(17/3/2025) menjawab mereka kirimkan anggotanya sana adalah PKM sejumlah 22 orang berdasarkan absensi yang hadir itu atas undangan lewat WA. “Ini daftar absensi yang ikut kesana untuk keterangan lebih lengkap silahkan hubungi pimpinan kami,”ujarnya.

Wakil Bupati Pringsewu Hj. Umi Laila saat memberikan tanggapannya saat adanya aksi damai di depan Kantor Bupati Pringsewu pada Senin Pagi (17/3/2025) mengatakan, akan kita tindaklanjuti karena itu menyangkut keamanan kenyamanan di Kabupaten Pringsewu. “Kita lembaga vertikal tidak bisa langsung kita upayakan akan kita sampaikan ke Pimpinan Vertikalnya,”terangnya.

Untuk di ketahui publik, aksi damai yang di selenggarakan Kepala Pekon Lewat Lembaga APDESI Kabupaten Pringsewu ini berdasarkan surat APDESI Kabupaten Pringsewu nomor: 003/DPC-APDESI-PRINGSEWU/III/2025. Perihal : Pemberitahuan Aksi Damai. Tuntutan : memberikan dukungan moral kepada Kapolres Pringsewu AKBP. M. Yunnus Saputra ,S.IK. ,M.Sc.IT,  serta menyampaikan aspirasi secara damai.

Baca Juga  Polres Sekadau Lakukan Penertipan Antrian Kendaraan di SPBU

Sampai berita ini di rilis Bupati Pringsewu H. Riyanto Pamungkas belum bisa ditemuin atau di hubungi.

Dan sampai berita ini di publish Kapolda Lampung Irjen. Pol. Helmy Santika, S.H., S.I.K., M.Si. belum bisa ditemuin dihubungi media ini.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *