Nekat Bunuh Diri Karena Tidak Kuat Menahan Sakit Menahun

Saat dimandikan jenasahnya

Beritatrends, Pringsewu-Lantaran tidak kuasa menahan sakit menahun yang dideritanya, seorang kakek warga Pekon Pamenang kecamatan pagelaran bernama Hasanudin (67) nekat mengakhiri hidup dengan cara gantung diri.

Korban pertama kali ditemukan saksi Siti (19) yang tak lain menantu korban pada Minggu (19/9/21) jam 05.30 Wib.

Kapolsek pagelaran Iptu Hasbulloh saat dikonfirmasi membenarkan pada Minggu pagi, pihaknya telah menerima laporan warga terkait adanya warga Pekon Pamenang yang mengakhiri hidup dengan cara bunuh diri.

“Korban bernama Hasanudin dan bunuh diri dengan cara gantung diri menggunakan seutas tali tambang yang diikatkan diatas pohon jati” ujarnya mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK.

Kronologis kejadian bermula saat saksi Siti membuka pintu samping rumah, kemudian dirinya melihat ada sesosok tubuh yang tergantung di pohon jati setinggi 3 meter yang berada didepan rumah.

Kaget mengetahui ada orang yang gantung diri, saksi langsung berteriak memanggil suami dan anggota keluarga yang ada didalam rumah dan memberitahukan adanya orang yang tergantung tersebut.

Setelah didekati ternyata yang gantung diri adalah Hasanudin yang tak lain mertuanya sendiri.

Setelah polisi melakukan evakuasi korban dan olah TKP, proses identifikasi dan pemeriksaan mayat dengan dibantu tenaga medis dari Puskesmas Bumiratu, ditubuh korban tidak ditemukan adanya tanda tanda bekas kekerasan dan ditemukan ciri khas bunuh diri.

“Hasil penyelidikan kami, dugaan sementara penyebab korban sampai nekat mengakhiri hidup dengan cara gantung diri lantaran tidak kuat menahan sakit menahun yang dideritanya” terang hasbulloh

Disampaikan Kapolsek, Dugaan tersebut diperkuat dengan keterangan sejumlah saksi dan pihak keluarga yang menyatakan bahwa selama beberapa tahun belakang ini korban sering dilanda sakit akibat penyakit asam urat yang dideritanya tersebut.

Baca Juga  Warga Minta Polisi Telusuri Dari Mana Sabu- Sabu dan Mesin Judi Yang Diduga Dikelola oleh Pria Inisial Daus

“Karena pihak keluarga menikah untuk dilakukan proses Outopsi terhadap korban maka jenazah langsung kami serahkan kepada pihak keluarga untuk dilakukan proses pemakaman” tandasnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *