Beritatrends,Magetan – Suasana Ramadan di Rutan Kelas IIB Magetan terasa semakin khidmat dengan digelarnya Pondok Ramadan dan peringatan Nuzulul Qur’an, Senin (17/3/2025).
Sejak pagi, warga binaan mengikuti serangkaian kegiatan keagamaan, mulai dari pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan sari tilawah, tausiyah, serta doa bersama. Kegiatan ini berlanjut hingga sore dengan khatmil Al-Qur’an di Aula.
Menjelang waktu berbuka, suasana semakin khusyuk dengan momen syukuran khatam Al-Qur’an. Acara kemudian ditutup dengan buka bersama warga binaan dan petugas, mempererat kebersamaan dalam nuansa Ramadan.
Kepala Rutan Kelas IIB Magetan, Ari Rahmanto berharap, Ramadan dapat menjadi momentum bagi warga binaan untuk meningkatkan ibadah dan mengambil hikmah dari setiap kegiatan yang ada.
“Diharapkan di bulan penuh berkah, bulan Ramadan, warga binaan makin meningkatkan lagi ibadah dan mengambil hikmahnya. Mungkin beda kita sama di luar, di sini kegiatan apapun bisa dilaksanakan untuk meningkatkan ibadah dalam Ramadan,” ujarnya.
Selain kegiatan hari ini, Rutan Magetan juga rutin mengadakan ibadah tarawih dan tadarus setiap malam. Pada siang hari, berbagai aktivitas keagamaan seperti kajian di masjid, pembinaan dari Kemenag, serta bimbingan mengaji dari warga binaan di blok pesantren turut berjalan.
“Setiap siang teman-teman warga binaan ada yang baca Al-Qur’an juga, dari blok pesantren ada yang mengajar dari situ. Kita siapkan sampai sore di masjid,” tambah Ari.
Dengan berbagai kegiatan ini, Rutan Magetan berharap Ramadan menjadi momentum bagi warga binaan untuk lebih mendalami nilai-nilai keagamaan dan meningkatkan kualitas ibadah.