Bupati Magetan Dr. Drs. H. Suprawoto, SH. M.Si. bersama Kepala Kantor BPS Cabang Magetan Imam Sudarmaji
Beritatrends, Magetan – Pemerintah Kabupaten Magetan menerima hibah dari Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) yang dilaksanakan di Ruang Rapat Pendopo Surya Graha, Jumat (11/3/2022).
Penyerahan dilakukan langsung Kepala Kantor BPS Cabang Magetan imam Sudarmaji kepada Bupati Magetan Dr. Drs. H. Suprawoto, SH. M.Si.
Awalnya BPS mendapatkan Aset Pemda Magetan berupa Tanah seluas 377 Meter persegi kemudian BPS membangun Kantor di lahan aset Pemda Magetan tersebut , berhubung BPS Sudah mempunyai kantor dan rumah dinas sendiri makanya pihak BPS mengembalikan tanah dan menghibahkan bangunannya kepada Pemda Magetan.
Kepala Kantor BPS Cabang Magetan Imam Sudarmaji menjelaskan, karena kami sudah punya gedung baru dan rumah dinas baru, otomatis gedung sebelumnya sudah tidak terpakai lagi. Dari gedung tersebut tadi akhirnya kita hibakan kembali ke Pemda agar gedungnya bisa di manfaatkan.
Penyerahan Hibah dari Kantor BPS di Ruang Rapat Pendapa Surya Graha
Memang gedungnya yang dihibahkan, kalau untuk tanahnya memang milik Pemda, nantinya bisa jadi kesatuan, jadi kita ini hanya pemindahan administrasinya saja, tetap merupakan sebagai gedung pemerintah.
Gedung milik BPS awalnya dan saat ini di hibahkan agar administrasinya lebih teratur dan barangnya juga bisa dimanfaatkan.
Ditempat yang sama Bupati Magetan Dr. Drs. H. Suprawoto, SH. M.Si mengatakan, Ini Pihak BPS menyerahkan bangunan yang kebutulan adalah hak pakai, yang dimana tanahnya memang milik Pemda sedangkan bangunannya milik BPS dan pada hari Jumat (11/3/2022) ini bangunannya diserahkan kepada Pemda.
Secara administrasi biar selesai, bangunan Kantor BPS tersebut gandeng dengan Dinas PTSP yang ada di Kelurahan Tambran.
Saat ini BPS sudah memiliki Rumah Dinas sendiri, dan sudah punya kantor sendiri, daripada di biarkan lebih baik dikembalikan lagi ke Pemda.
Harapan untuk BPS dengan adanya kantor dan gedung sendiri yaitu kinerjanya semakin bagus dalam membantu Pemda, karena kantor BPS di Magetan pasti ada fungsinya yaitu membantu kita dalam bidang statistik.
Selain itu juga kami terimakasih kepada BPS, karena kantornya sudah representative, sudah banjirnya berkurang. Untuk gedung yang diserahkan ini masih dalam perbincangan untuk penggunaanya untuk apa kedepannya.