Bupati Karolin Tutup Festival Budaya Tumpang Negeri
BeritaTrends, Landak – Kemeriahan Festival Budaya Tumpang Negeri Keraton Ismahayana ke-25 Kabupaten Landak resmi berakhir pada Sabtu (15/11/2025) malam. Bupati Landak, Karolin Margret Natasa, didampingi suami, secara simbolis menutup rangkaian acara yang telah berlangsung selama beberapa hari di Halaman Keraton Ismahayana Landak, Ngabang.
Acara penutupan dihadiri oleh Anggota Komisi XII DPR RI Cornelis beserta istri, Raja Keraton Ismahayana Landak, jajaran Forkopimda Landak, serta ratusan masyarakat yang antusias menyaksikan pertunjukan seni dan budaya.
Dalam sambutannya, Bupati Karolin menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya festival yang menjadi agenda tahunan Kabupaten Landak. Ia menekankan bahwa Festival Tumpang Negeri bukan hanya sekadar rutinitas, tetapi merupakan wujud komitmen bersama untuk melestarikan tradisi dan budaya leluhur yang menjadi identitas Kabupaten Landak.
“Selama beberapa hari ini, kita telah disuguhkan dengan kekayaan adat dan budaya yang luar biasa. Semangat kebersamaan, gotong royong, dan toleransi yang terpancar dalam setiap kegiatan adalah modal sosial yang sangat berharga dalam membangun Landak yang lebih maju dan sejahtera,” ujar Karolin.
Karolin juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga dan mewariskan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Tumpang Negeri kepada generasi penerus. Ia berharap, nilai-nilai seperti persatuan dan keselarasan hidup dapat menjadi pedoman dalam membangun daerah yang aman, damai, dan sejahtera.
“Mari kita jadikan momentum ini untuk mendoakan agar daerah kita senantiasa aman, damai, dan terhindar dari segala bencana,” imbuhnya.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Karolin bersama Anggota DPR RI menyerahkan sumbangan kepada panitia acara dan memberikan piala kepada para pemenang lomba Tumpang Negeri.
Dengan berakhirnya Festival Budaya Tumpang Negeri, diharapkan semangat pelestarian budaya dan nilai-nilai luhur leluhur dapat terus membara di hati masyarakat Kabupaten Landak.





