Manfaat Memiliki Asuransi Mobil Terbaik
Beritatrends, Jakarta – Mobil merupakan salah satu transportasi yang harganya mahal. Memiliki mobil tentu membutuhkan biaya perawatan yang tidak sedikit. Membeli asuransi mobil terbaik bisa menjadi solusi untuk jaminan mobil Anda.
Banyak sekali manfaat yang bisa Anda peroleh jika memiliki asuransi mobil. Buat mengetahuinya, Anda dapat menyimak informasinya dalam artikel berikut.
Sebelumnya, Anda yang belum memiliki proteksi kendaraan bisa mengecek asuransi mobil beserta simulasinya melalui situs resmi Lifepal. Sebab, dengan melakukan pengecekan simulasi Anda bisa menyesuaikan premi yang dibayarkan dengan kemampuan finansial.
Membahas masalah premi, Anda bisa melakukan cek besarnya premi asuransi mobil dengan mudah yang akan dipilih melalui laman resmi Lifepal.co.id.
Manfaat Mempunyai Asuransi Mobil
Banyak sekali orang yang belum mempunyai asuransi mobil karena beberapa alasan, padahal asuransi mobil ini penting sekali untuk dimiliki selain asuransi kesehatan.
Besarnya asuransi mobil pun juga terbilang terjangkau, mulai sekitar Rp. 40 ribu saja. Namun, itu tergantung dengan jenis asuransi yang Anda pilih.
Berikut manfaat yang bisa Anda peroleh jika mempunyai asuransi mobil terbaik.
1. Mengcover Biaya Kerusakan Mobil
Mendaftar asuransi mobil tujuannya adalah untuk memiliki jaminan. Salah satu manfaat yang bisa Anda rasakan bila memiliki asuransi ini yaitu apabila terjadi kerusakan seperti lecet ataupun lainnya biayanya bisa tercover.
Jadi, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang begitu banyak untuk menangani hal tersebut. Asuransi mobil terbaik biasanya juga mempunyai banyak mitra bengkel yang memudahkan Anda memperbaiki kerusakan mobil.
2. Memberi Jaminan Terhadap Mobil Akibat Kecelakan
Kecelakaan adalah suatu hal yang bisa terjadi kapan saja dan menimpa siapa saja. Dengan memiliki asuransi mobil, ketika terjadi kecelakaan Anda tidak perlu pusing memikirkan biaya untuk perbaikan mobil.
Bahkan kadang beberapa perusahaan asuransi mobil juga turun tangan langsung untuk menjemput mobil Anda dengan derek.
Tentunya biaya derek tersebut juga bagian dari fasilitas asuransi mobil yang Anda beli. Ini kembali lagi ke jenis asuransi mobil yang Anda pilih.
3. Memberikan Perlindungan dari Tindak Kejahatan
Seperti halnya kecelakaan, tindak kejahatan juga bisa datang kapan saja. Bagaimana jika Anda baru punya mobil mewah dan mengalami pencurian?
Tentu jika tidak punya asuransi maka Anda akan kehilangan begitu saja. Berbeda jika memiliki asuransi mobil terbaik, kehilangan mobil tersebut bisa Anda ajukan klaim biaya pergantian.
Tentu untuk biaya gantinya besarnya sesuai dengan produk asuransi Anda. Pengajuan klaim untuk kasus ini juga memerlukan bukti lengkap dan akurat.
4. Menstabilkan Nilai Jual Kendaraan
Memiliki asuransi mobil juga bisa membuat harga kendaraan Anda tetap stabil. Hal ini dikarenakan mobil yang diasuransikan bisa menambah fitur perluasan berupa penggantian onderdil.
Jadi, keadaan mobil tetap dalam performa yang bagus dan nilai jualnya tidak mengalami penurunan secara drastis. Tidak heran bila orang yang paham manfaat dari asuransi mobil ini menganggapnya sebagai bentuk investasi.
Karena ini berpengaruh terhadap kondisi di masa depan saat Anda ingin menjual mobil tersebut.
5. Dapat Menikmati Layanan Tambahan
Manfaat dari memiliki asuransi mobil terbaik tidak hanya sebagai jaminan ketika mengalami kerusakan.
Namun, Anda juga bisa menikmati layanan tambahan seperti derek gratis, pergantian ban bocor dan dibelikan bahan bakar ketika tiba-tiba kehabisan saat perjalanan.
Layanan tambahan asuransi mobil tersebut tentu tergantung dengan jenis asuransi yang Anda miliki.
6. Memberikan Perlindungan Akibat Bencana Alam
Selain bisa memberikan manfaat biaya akibat kecelakaan, kerusakan dan pencurian. Manfaat memiliki asuransi mobil yaitu juga bisa memberikan biaya penggantian akibat terjadinya bencana alam.
Tentunya untuk menikmati klaim tersebut saat memilih jenis asuransi Anda harus memastikan didalamnya terdapat layanan ekstra untuk biaya ini.
7. Memudahkan Perencanaan Keuangan
Salah satu manfaat memiliki asuransi baik itu mobil ataupun lainnya bisa memudahkan dalam membuat rencana keuangan.
Hal ini dikarenakan jika sewaktu-waktu mengalami kejadian yang menyebabkan kendaraan rusak tidak perlu pusing memikirkan dana untuk perbaikan.
Jumlah premi yang dibayarkan tiap bulan juga memiliki nominal sama. Sehingga Anda bisa mengatur pos pengeluaran lebih mudah.
8. Memberikan Rasa Tenang
Terakhir, manfaat dari memiliki asuransi mobil terbaik adalah memberikan rasa tenang. Bagaimana tidak saat terjadi musibah setidaknya Anda tidak perlu pusing memikirkan soal biaya kerusakan.
Jadi, Anda tinggal fokus saja terhadap pemulihan diri dan menyiapkan dokumen untuk klaim pencairan biaya pergantian saja.