Dari Lokal Menuju Nasional, Ormas RaDja Perjuangkan Persatuan dan Gerakkan Ekonomi Kreatif
Beritatrends, Blitar – Dalam semangat mempererat tali persaudaraan sesama anak bangsa, Organisasi Masyarakat Rakyat Djelata (RaDja) menggelar acara Halal Bihalal yang berlangsung penuh kehangatan di Joglo Sukorejo, Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar, pada Minggu (27/04/2025) siang.
Acara ini menjadi momentum penting tidak hanya untuk mempererat hubungan antaranggota, tetapi juga sebagai ajang konsolidasi dalam upaya mengembangkan ekonomi kreatif dan meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat, dengan langkah awal yang dimulai dari tingkat lokal.
Dalam sambutannya, Ketua Umum RaDja, Tugas Nanggolo Dili Prasetiono, yang akrab disapa Bagas, mengajak seluruh anggota untuk bersatu padu membangun masa depan yang lebih baik.
“Kita mulai dari lokal untuk menuju nasional. Sebuah cita-cita besar tidak akan pernah terwujud jika kita tidak memulainya dari langkah-langkah kecil dalam diri kita sendiri,” pesan Bagas penuh semangat.
Lebih lanjut, Bagas menekankan bahwa keterbatasan status sebagai rakyat jelata bukan alasan untuk menyerah atau minder. Sebaliknya, dengan niat tulus dan ide-ide kreatif, semua anggota RaDja diharapkan mampu berkontribusi nyata dalam mengentaskan kemiskinan, diawali dari lingkungan sekitar.
“Mari kita bahu membahu, berinovasi, dan mengembangkan potensi ekonomi kreatif yang ada. Dengan begitu, kita semua dapat hidup lebih layak, mandiri, dan bermartabat di masa depan,” tambahnya.
Melalui kegiatan ini, RaDja mengirimkan pesan moral kuat kepada masyarakat: perubahan besar selalu dimulai dari keberanian untuk bertindak kecil di lingkungan terdekat. Semangat kebersamaan, kreativitas, dan tekad untuk memperbaiki nasib bersama menjadi pondasi kuat menuju masa depan yang lebih cerah.