Kapolres Magetan berikan bonus Beras 5 Kg kepada warga setelah Vaksin.
Beritatrends, Magetan – Kepolisian Resor Magetan terus menggelorakan dan menggelar vaksinasi massal dalam rangka percepatan vaksinasi di wilayah Kabupaten Magetan, Sabtu (12/3).
Kegiatan Vaksinasi yang digelar serentak seluruh Indonesia tersebut dirangkaikan dengan virtual zoom meeting kegiatan Bapak Kapolri Jendral Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. memantau pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten Klaten Provinsi Jawa Tengah.
Ada yang berbeda dengan kegiatan vaksinasi hari ini di Balai Desa Trosono Kecamatan Parang (12/3/2022), Kapolres Magetan sengaja menyiapkan 150 paket sembako berupa beras @ 5Kg yang akan diberikan kepada masyarakat yang mau datang dan ikut vaksinasi.
Kapolres Magetan AKBP Yakhob Silvana Delareskha SIK MSi saat dilokasi menerangkan bahwa dalam.megiatan vaksinasi serentak kali ini Polres Magetan menyiapkan 150 paket sembako sembako berupa beras yang akan kita berikan kepada masyarakat yang datang dan ikut vaksin.
“Kita berikan beras @5kg kepada setiap warga yang mengikuti vaksin hari ini. Total jumlahnya 150 paket. Selain wujud kepedulian kami di tengah pandemi Covid19 juga guna memotivasi dan menarik masyarakat agar ikut berpartisipasi menyukseskan vaksinasi,” Jelas AKBP Yakhob.
Selain itu, Kapolres Magetan AKBP Yakhob Silvana Delareskha SIK MSi menjelaskan jika kegiatan vaksinasi presisi ini dalam rangka mendukung pencapaian target vaksinasi nasional khususnya di wilayah Kabupaten Magetan yang juga serentak hari ini diadakan di seluruh Indonesia oleh jajaran Polri
“Kegiatan Vaksinasi hari ini digelar serentak oleh seluruh Polres Polres Di Indonesia dan tersambung secara virtual dengan Kapolri memantau vaksinasi di Kab Klaten Provinsi Jateng,” ungkap AKBP Yakhob.
Untuk pelaksanaan gerai vaksin Polres Magetan hari ini telah melakukan vaksinasi sebanyak 278 dosis yang di laksanakan di 3 tempat berbeda yaitu Di Balai Desa Trosono Parang, di Desa Getasanyar Sidorejo dan di Klinik Bhayangkara Polres Magetan.
Lebih lanjut, Kapolres Magetan menghimbau kepada seluruh masyarakat Magetan yang belum vaksin agar segera mengikuti vaksin dan mendorong anak anaknya umur 6-11 tahun untuk ikut vaksin guna menghadapi varian baru covid19 omicorn dan membentuk kekebalan komunal (herd immunity) di wilayah Kabupaten Magetan.