Tasyakuran Puncak Peringatan HBP Ke-59, Rutan Magetan Siap Bertransformasi Semakin PASTI dan BerAKHLAK
.
Beritatrends, Magetan – Tasyakuran Puncak Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59 yang mengusung tema “Transformasi Pemasyarakatan Semakin PASTI dan BerAKHLAK, Indonesia Maju” digelar sore ini (3/05/2023).
Kegiatan yang diikuti oleh seluruh Petugas Pemasyarakatan di seluruh Indonesia tersebut dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan. Mulai dari penampilan seni Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan Petugas, fashion show, pameran hasil karya WBP, pengumuman dan penyerahan penghargaan berbagai lomba dalam rangkaian HBP ke-59, serta pengundian pemenang One Day One Prison’s Product.
Meski mengikuti secara virtual, Seluruh Pejabat Struktural dan Pegawai Rutan Magetan Kanwil Kemenkumham Jatim tetap antusias menyaksikan setiap rangkaian kegiatan tasyakuran. Bertempat di aula Rutan, acara berlangsung khidmat.
Melalui sambutannya, Direktur Jenderal Pemasyarakatan Reynhard Silitonga melaporkan seluruh rangkaian kegiatan yang telah digelar untuk memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 kali ini. Selain itu, Dirjen PAS juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya terhadap seluruh jajaran yang mendukung suksesnya seluruh rangkaian kegiatan peringatan HBP.
Sementara itu, Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly dalam sambutannya menyampaikan bahwa jajaran Pemasyarakatan yang turut bertugas dalam pemajuan dan pembangunan sumber daya manusia dituntut untuk bertansformasi semakin PASTI BerAKHLAK.
“Sudah tidak bisa lagi kita menggunakan cara-cara lama dalam pelaksanaan program Pemasyarakatan. Kita harus adaptif dan inovatif. Kita harus memikirkan cara mengubah tantangan besar tersebut menjadi peluang untuk berkontribusi mewujudkan Indonesia Emas 2045 melalui penyesuaian program pelatihan Narapidana dengan kesempatan kerja yang tersedia,” tegasnya.
Acara dilanjutkan dengan doa dan diakhiri dengan potong tumpeng sebagai ungkapan rasa syukur atas 59 tahun perjalanan pemasyarakatan.