Tahun Baru 2023 dengan Dzikir dan Istighotsah
Beritatrends, Magetan – Lantunan ayat suci Al Quran terdengar dari Masjid Gede Al Ikhlas KUA Kecamatan Kawedanan, Magetan, Selasa (3/1/2023). Hal tersebut lantaran telah digelar dzikir dan istighotsah dalam rangka menyambut tahun baru 2023.
Adapun kegiatan tersebut diikuti oleh TNI, POLRI, Ulama dan Umara’ dan dihadiri oleh Bupati Magetan, jajaran Forkopimda Magetan, Forkopimca Kawedanan, Pengurus Majelis Dzikir Magetan, dan Jamaah Majelis Sholawat.
Jalannya dzikir dan istighotsah dipimpin langsung oleh KH. Husein Annasier. Sedangkan untuk tausiyah diisi oleh KH. Abdul Wachid yang membahas tentang anjuran untuk selalu Fastabiqul Khairat atau berlomba-lomba dalam kebaikan.
Dalam tausiyahnya, beliau menilai bahwa, kegiatan tersebut merupakan bentuk sikap bijak umat muslim berkenaan dengan pergantian tahun baru. “Di tahun baru, beberapa orang menulis resolusi dan tentu ingin semuanya terkabul. Untuk itu, jangan lupa mendekatkan diri agar Allah meridhoi semua keinginan dan harapan kita,” tutur KH Abdul Wachid.
Sama halnya dengan Bupati Suprawoto, yang turut memberikan apresiasi karena perayaan tahun baru diisi dengan hal positif sesuai anjuran agama Islam.
“Memasuki tahun baru mudah-mudahan Indonesia, khususnya Magetan menatap kondisi yang jauh lebih baik, jauh lebih maju. Dalam majelis dzikir ini, mari bersama munajat ke Allah agar kita selalu diberikan keberkahan dan perlindungan untuk selalu memberikan yang terbaik bagi masyarakat Magetan,” harap Bupati.
Dalam kesempatan tersebut juga ditandatangi ground breaking dalam rangka pengembangan tahap ke 10 Masjid Gede Al Ikhlas KUA Kecamatan Kawedanan, oleh Bupati Magetan.