Tasyakuran Dimulainya Pekerjaan PT. Multi Rancahbangun Prima 14 Provinsi Di Wilayah Indonesia

Beritatrends, Pringsewu – Tasyakuran dimulainya pekerjaan PT. Multi Racabangun Prima dan acara pengajian menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H,bertempat di Jl.Ahmad Yani Pekon Sidoharjo Kecamatan Pringsewu Kabupaten Pringsewu, Kamis malam(24/3/2022).

Hadir Dalam Kegiatan tersebut Wakil Bupati Pringsewu Dr. Fauzi, S.Kom, Dandim 0424/Tgm diwakili oleh Danramil 07/Gdr Kapten Inf Redi Kurniawan,Kapolres Pringsewu diwakili Oleh Kasat Reskrim Iptu Feabu Adigo Mayora, STK.,SIK.MH, Direktur PT. MULTI RANCABANGUN PRIMA M. Darsono, Komisaris Utama PT. MULTI RANCABANGUN PRIMA Ade Nurlia Ningsih, SE, Direktur Umum PT. MULTI RANCABANGUN PRIMA Muhadir Al Idrus, ST, Presiden Direktur Cendana Grup Ari Sudiwan, SH, Direktur PT. Zain Timur Indah Mari Astutik, Perwakilan PT. Adi Karya Tbk Adi Kasmir, Kapolsek Pringsewu Kota Kompol Ansori, SH, Camat Pringsewu Moudy Arinazola, S.STP, Ketua Panitia Cahyo Sumawi ,Para Mitra PT. MULTI RANCABANGUN PRIMA, Tamu Undangan

Dalam Sambutan Ketua Panitia/Dewan Penasehat PT. Multi Rancabangun Prima Cahyo Sumawi Pada Intinya menyampaikan “Program ini akan dilaksanakan dan akan dimulai pekerjaan, dengan segala rintangan liku-liku dan alhamdulillah pada saat ini kita akan segera melaksanakan program tersebut yang antara lain kita akan merasakan program yaitu lampu penerangan jalan desa tenaga surya. Alhamdulillah melalui program ini sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat maka dari itu setelah nanti kita sudah resmi memulai pekerjaan ini kita akan berkelanjutan di provinsi lain dengan secara bertahap, dan wilayah kabupaten Pringsewu mendapat prioritas akan diutamakan terlebih dahulu. Kami selaku panitia penyelenggara mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran bapak-bapak dan ibu-ibu semuanya yang sudah berkenan meluangkan waktunya dalam acara malam hari ini kami juga sebagai panitia mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila dalam menyiapkan tempat banyak kekurangan,” terangnya.

Baca Juga  Mitra Pabrik Gudang Garam di Magetan Resmi Beroperasi

Sambutan Direktur Umum PT. MULTI RANCABANGUN PRIMA Muhadir Al Idrus, ST mangatakan “Pada Intinya Atas nama PT. Multi Racabangun Prima Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada tamu undangan yang telah meluangkan waktu meringankan langkah dalam menghadiri acara pada malam hari ini, acara malam hari ini Tentu bisa terjadi atas segala upaya usaha kita semua.

Program ini tentu sangat banyak sekali rintangannya dan tidak mudah baik itu faktor dari internal apalagi faktor sumber daya manusia, untuk mencapai sebuah kesuksesan tanpa adanya kesabaran usaha dan kekompakan dalam sebuah struktur organisasi. Dengan kesabaran dan dukungan dari para stakeholder baik itu dari pemerintah pusat pemerintah provinsi, Pemerintah Kabupaten itu pun tidak cukup tanpa ada dukungan dari masyarakat sekitar, itu merupakan suatu modal utama agar program ini dapat berjalan lancar.

Sekali lagi kami ucapkan terima kasih khususnya kepada wakil bupati yang telah meluangkan waktu untuk hadir di acara ini dan apabila masih banyak kekurangan dalam pelaksanaan ini kami mohon maaf dan sekali lagi kami mohon dukungan dan doanya dalam pelaksanaan program ini,” Ujarnya.

Sambutan Wakil Bupati Pringsewu Dr. Fauzi, S.Kom mengatakan “Pada Intinya Pekerjaan kegiatan oleh PT. Multi rancabangun Prima kegiatan ini memang sudah lama kita tunggu-tunggu kegiatan pemasangan lampu tenaga surya untuk di kabupaten Pringsewu dan pemerintah kabupaten Pringsewu mengucapkan terima atas program ini. Program penerangan ini merupakan satu hal yang sangat positif yang sangat membantu warga masyarakat kita, dan bisa berdampak bagi ekonomi dan lain sebagainya, melalui penerangan masyarakat bisa melakukan aktifitasnya dengan nyaman, sehingga perlunya penerangan jalan di tempat-tempat tersebut.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Pringsewu mengucapkan banyak terimakasih kepada PT. Multi Ranca Bangun Prima yang telah berupaya membuat penerangan di kabupaten Pringsewu yang bisa berdampak baik bagi ekonomi masyarakat Kabupaten Pringsewu,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *