Terima Perintah Dari DPP PDI Perjuangan, Bu Risma Ziarah ke Makam Gubernur Soerjo Sebelum Lakukan Pendaftaran

Beritatrends, Magetan – Dr. Ir. Hj. Tri Rismaharini,. M.T. atau yang akrab disapa Bu Risma merupakan salah satu Bakal Calon Gubernur Jawa Timur Tahun 2024-2029.

Sebelum mendaftarkan diri ke KPU Provinsi Jawa Timur, Bu Risma menyempatkan diri untuk melakukan ziarah ke Makam Gubernur Soerjo yang merupakan Gubernur Jawa Timur pada tahun 1945-1947.

Kedatangan Bu Risma ini disambut baik oleh Calon Bupati Magetan dari Partai PDI Perjuangan Magetan, H. Sujatno beserta beberapa Kader dari PDI Perjuangan Magetan. Kamis, (29/08/2024)

Setelah melakukan ziarah, Bu Risma mengatakan bahwa kegiatan ziarah ini merupakan pengingat bagi kita bahwa Gubernur Soerjo itu sebagai Pahlawan Nasional sekaligus Gubernur Pertama di Jawa Timur.

“Kita ketahui bersama bahwa Gubernur Soerjo adalah Gubernur Jawa Timur yang pertama, dan beliau seorang pejuang yang saat itu berjuang melawan penjajahan bersama kakek saya terdahulu pada zaman itu,” jelas Bu Risma. Kamis (29/08/2024)

Lebih lanjut, Bu Risma meminta doa dan restu serta meneladani semangat perjuangan Gubernur Jawa Timur yang pertama, dan semoga bisa meneruskan semangat perjuangan beliau dalam membangun perkembangan Provinsu Jawa Timur kedepannya.

Kedatangannya ke Makam Gubernur Soerjo ini merupakan Undangan dari DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Timur, dan sesampainya di Kabupaten Magetan sangat disambut meriah oleh rekan-rekan dari DPC PDI Perjuangan Kabupaten Magetan.

“Saya itu menjalankan tugas dari DPP untuk ditunjuk mencalonkan diri sebagai Calon Gubernur Jawa Timur yang akan berpasangan dengan Gus Hans. dan sesuai rencananya nanti akan mendaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Timur nanti malam sekitar pukul 19.00 WIB,” tutur Bu Risma.

Bu Risma menambahkan bahwa menjadi Gubernur Jawa Timur itu sangatlah berat tanggungjawabnya, terdapat 38 Kabupaten dan Kota di Jawa Timur. Tentu itu sangatlah berat tanggungjawabnya.

Baca Juga  Jalan santai Menjadi Puncak Acara Perayaan HUT RI ke -79 di Kelurahan Alastuwo

“Saya itu sama seperti masyarakat pada umummya, saya hanyalah manusia biasa, tetapi dengan tekad dan niat saya ingin membantu masyarakat di Jawa Timur ini untuk bisa lebih sejahtera kedepannya,” tutup Bu Risma.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *