Warga Nawung Gelar Panggung Gembira “Tandur Labuh”

Panggung Gembira Tandur Labuh Warga Nawung.

Beritatrends, Magetan – Warga Dusun Nawung, Desa Tunggur Kecamatan Lembeyan, Kabupaten Magetan pada Senin (3/1/2022) malam, mengelar panggung gembira dalam rangka tandur labuh atau musim tanam di wilayah tersebut.

Panggung gembira diisi dengan orkes Dangdut dan sambutan dari para tokoh masyarakat setempat.

Hadir dalam acara, Anggota DPRD Kabupaten Magetan Karmini, S.Sos, Kepala Desa Tunggur Sono Keling, perangkat Desa Tunggur, serta warga setempat.

Pembina Pemuda/Karang Taruna Dusun Nawung, Sudarto mengatakan, Kegiatan ini diinisiasi oleh para pemuda karang taruna RT3/RW4 Dusun Nawung, Desa Tunggur.

“Kita bersyukur sudah memasuki musim tandur dan sudah melakukan penanaman padi, mudah-mudahan hasilnya nanti bisa melimpah,” ungkapnya.

Juga untuk hiburan guna merajut persatuan dan kesatuan warga, khususnya di Dusun Nawung, Desa Tunggur.

“Kita ingin masyarakat tua, muda bisa guyub rukun,” jelas Sudarto.

Selain itu, masih kata Sudarto, kegiatan ini juga dalam rangka menyambut tahun baru tahun 2022. Dilakukan doa bersama agar seluruh masyarakat tetap sehat dan terhindar dari pandemi.

“Mudah-mudahan di tahun 2022 ini pandemi segera berakhir, masyarakat Desa Tunggur semuanya sehat dan terhindar dari virus,” tutupnya.

Warga Dusun Nawung dan Sekitarnya.

Pemuda karang taruna RT3/RW4 Dusun Nawung, Desa Tunggur.

Baca Juga  Aliansi Masyarakat Menggugat Tanjung Kemala Gelar Acara Jalan Sehat Dalam Memeriahkan HUT RI yang Ke 79 Tahun 2024

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *