128 Orang Warga Binaan Rutan Kelas llB Kabanjahe Terima Remisi

Binaan Rutan Kelas llB Kabanjahe Terima Remisi

Beritatrends,Kabanjahe – Sesuai dengan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI No : PAS-1914.PK.05.04 TAHUN 2022, PAS-1915.PK.05.04 TAHUN 2022, Dan PAS-1916.PK.05.04 TAHUN 2022 tentang Pemberian Remisi Khusus (RK) Natal Tahun 2022 Kepada Narapidana Terkait Dengan Pasal 34, 34A Ayat (1) Peraturan Pemerintah Nomor 99 Tahun 2012 Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, maka dilaksanakan Giat Pemberian Remisi Khusus (RK) Natal tahun 2022 di Rutan Kabanjahe.

Ka. Rutan Kabanjahe, Chandra Syahputra Tarigan, S.H yang di wakili oleh Kasubsie Pelayanan Tahanan Sastra Barus, S.H memimpin upacara pemberian Remisi Khusus Natal Tahun 2022 secara simbolis kepada 128 orang WBP atas nama Biron Jawak, dkk. Minggu, (25/12/2022)

Kasubsie Pelayanan Tahanan Sastra Barus, S.H menjelaskan adapun besaran Remisi Khusus yang di terima, sebagai berikut :
– Remisi 15 hari : 67 orang,
– Remisi 1 Bulan : 60 orang, dan
– Remisi 1 bulan 15 hari : 1 orang
Total 128 Orang WBP yang langsung di tandatangani oleh Direktur Jendral Pemasyarakatan Reinhard Silitonga. Pungkasnya.

Baca Juga  Tetap Buka Layanan di Hari Raya, Jumlah Pengunjung Rutan Magetan Melonjak

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *