Babinsa Masuk Dapur Adalah Program Yang Sederhana Tapi Sangat Mulia

Dandim Ponorogo : Babinsa Masuk Dapur Adalah Program Yang Sederhana Tapi Sangat Mulia

Beritatrends, Ponorogo – Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han memberikan pengarahan atau Jam Komandan kepada anggota usai menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada apel upacara di lapangan Makodim setempat, Kamis (17/11).

Dihadapan seluruh anggota yang hadir termasuk para Babinsa, Dandim Ponorogo menekankan agar melaksanakan tugas dengan baik, penuh tanggung jawab termasuk menjalankan program Bapak Kasad (Babinsa masuk dapur) yang dampaknya sangat luar biasa baik itu untuk masyarkat sendiri maupun TNI Angkatan Darat.

“Babinsa masuk dapur adalah program yang sederhana tapi sangat mulia. Ini efeknya sangat luar biasa, yang pertama  membantu orang yang kesusahan, yang kedua yaitu terwujudnya kemanunggalan antara masyarakat dengan TNI Angkatan Darat yang semakin nyata, “kata Dandim Ponorogo.

Dandim Ponorogo menambahkan, pihaknya memberikan solusi yang diantaranya agar para anggota bisa menyisihkan sedikit rejekinya, sehingga diharapkan seminggu sekali atau dalam kurun waktu tertentu bisa membantu orang-orang disekeliling kita yang hidupnya kurang beruntung.

“Saya masih terus melanjutkan kunjungan ke Koramil-Koramil jajaran, disamping untuk bertatap muka dengan rekan-rekan dan juga ibu-ibu, kita akan terus memberi bantuan kepada masyarakat baik yang belum mampu maupun warga stunting, “pungkasnya.

Demikian diantaranya arahan Komandan Kodim 0802/Ponorogo kepada anggota pada Jam Komandan kali ini yang mana diakhir acara, Beliau mengingatkan kita semua untuk jangan berhenti bersyukur, berbuat yang terbaik, tetap jaga kesehatan dan kekompakan.

Dalam upacara kali ini Dandim Ponorogo juga berkenan memberikan hadiah kepada anggota berprestasi (Juara Dandim Kediri Cup 2022, Battle Muscle se Jawa – Bali) yang mana hal tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi guna mendorong dan memotivasi kepada anggota untuk terus berbuat yang terbaik termasuk turut dalam berbagai even kejuaraan seperti yang dilakukan oleh Serda Aris Aksani yang telah memenangkan lomba Battle Muscle se Jawa-Bali.

Baca Juga  Kapolresta Deli Serdang : Mari kita Bekerja Sama Dalam Mensukseskan Pemilu Tahun 2024

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *