Berikan Rasa Aman, Anggota Kodim 0808 Bersama Personel Polri, Laksanakan Pengamanan Sholat Idul Adha 1445 H

Pengamanan Sholat Idul Adha 1445 H

Beritatrends, Blitar – Dalam rangka memberikan rasa nyaman dan aman bagi umat Muslim yang melaksanakan sholat Idul Adha 1445 H / 2024 M, anggota Kodim 0808/Blitar bersama personel Polri, pagi ini melaksanakan kegiatan pengamanan di Masjid – Masjid di wilayah Blitar Raya, Senin (17/6/2024).

Kegiatan ini, dilaksanakan secara bersama sama untuk memastikan kelancaran pelaksanaan ibadah dan keamanan masyarakat selama perayaan Idul Adha.

Dengan adanya sinergi yang baik antara TNI dan Polri, pengamanan pada hari raya Idul Adha tahun ini, dapat berjalan lancar dan terkendali. Anggota Kodim 0808/Blitar dan personel Polri dikerahkan untuk bertugas menjaga keamanan, mengawasi arus lalu lintas, serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi selama perayaan tersebut.

Sementara itu, Pasi Ops Kodim 0808/Blitar Kapten Inf Ariefan Deddy Santosa saat dikonfirmasi di tempat terpisah menyampaikan,” Kegiatan pengamanan ini, merupakan bentuk komitmen dari aparat keamanan untuk melindungi umat Muslim yang sedang melaksanakan ibadah sholat Idul Adha dan memastikan keamanan serta ketertiban umum di sekitar Masjid – Masjid,” ujarnya.

“Dengan adanya pengamanan yang ketat dan proaktif, diharapkan umat Muslim dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk dan tenteram,” tambahnya.

“Kehadiran anggota Kodim 0808/Blitar dan personel Polri dalam kegiatan pengamanan ini juga menjadi wujud kontribusi dan dukungan dari aparat keamanan terhadap kegiatan keagamaan umat Muslim. Semoga dengan kerjasama yang erat antara TNI dan Polri, perayaan Idul Adha tahun ini, dapat berjalan lancar dan damai serta memberikan hikmah serta keberkahan bagi seluruh umat Muslim, pungkasnya

Baca Juga  Relawan dan Santri SPMAA Kunjungi BPBD Jatim

Pos terkait