Beritatrends,Magetan – Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Magetan menggelar kegiatan Olimpiade Olahraga Sains Nasional dan Festival Lomba Seni dan Sastra Nasional (FLS3N) Tahun 2025, yang bertempat di Aula Dikpora setempat, Kamis (15/05/2025)
Dalam kegiatan kali ini diikuti ratusan perwakilan siswa-siswi dari berbagai sekolah ditingkat Sekolah Dasar (SD) yang ada di Kabupaten Magetan, Jawa Timur.
Hal ini tentunya memberikan ruang bagi siswa untuk mengeksplorasi, mengembangkan, dan menyalurkan bakat seni yang mereka miliki.
Kegiatan ini menjadi sarana strategis untuk menumbuhkan kecintaan terhadap seni budaya, membangun karakter generasi muda yang kreatif, berprestasi, dan berdaya saing.
Seperti yang dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Magetan, Drs. Suwata,. M.Si bahwa sesuai dengan arahan Kemendikbud yang awalnya dari 02SN hingga FLS3N untuk penjaringan dimulai dari tingkat Kecamatan.
“Insyaallah nanti dari Kecamatan hingga ke tingkat Kabupaten yang memperoleh juara akan dikirim ke Provinsi Jawa Timur, secara teknis nantinya yang memperoleh juara satu di tingkat Kabupaten akan mewakili ke provinsi Jawa Timur,” jelasnya.
Lebih lanjut, dari kegiatan FLS3N kali ini ada 8 cabang yang dilombakan, antara lain : menyanyi, seni, kriya, assambel campuran, musik tradisional, tenis meja, renang, bulu tangkis, dan sepak bola mini.
“Semoga dengan perlombaan ini nanti yang memperoleh juara di tingkat Kabupaten ini bisa terus memperoleh juara hingga tingkat Provinsi Jawa Timur,” imbuhnya.
Suwata menambahkan, kemarin Rabu (14/05/2025) juga sudah ada perlombaan menyanyi solo yang juga diikuti oleh perwakilan sekolah dasar di 18 Kecamatan yang ada di Kabupaten Magetan.
“Seleksi dari 18 Kecamatan itu diambil satu juara untuk dilombakan kembali ke Tingkat Kabupaten yang dilaksanakan hari ini, dan nantinya yang memperoleh juara satu akan mewakili ke tingkat Provinsi Jawa Timur, dan setelah itu akan mewakili ketingkat Nasional,” tutupnya