Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Anak (DPPKB-PPPA) Magetan, di Aula SMAN 1 Magetan, Minggu (08/10/2023).
Beritatrends, Magetan – Pemilihan Duta Genre (Generasi Berencana) 2023 telah memasuki babak grand final. Acara ini digelar Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Anak (DPPKB-PPPA) Magetan, di Aula SMAN 1 Magetan, Minggu (08/10/2023).
Kepala Dinas PPKB-PPPA Magetan, Furiana Kartini mengatakan, sebelum tiba di tahap grand final, para finalis telah melewati berbagai tahapan sejak bulan Juli lalu. Pun telah dilaksanakan karantina untuk pendidikan karakter.
“Ini untuk menyiapkan generasi remaja agar kedepan jadi generasi emas yang bermanfaat bagi sebanyanya, dirinya, dan untuk negara,”
Pada tahapan ini, Duta Genre diperebutkan oleh 7 pasang peserta yang berasal dari PIK-R. Mereka juga harus menjawab pertanyaan dan tantangan dari dewan juri, hingga nantinya ditetapkan menjadi 3 pasang finalis putra dan putri, serta 3 peserta favorit influencer dan inspirator.
Furiana menyebut, para Duta Genre nantinya akan bertugas memberi edukasi di lingkungannya terkait permasalahan remaja dan keluarga berencana.
“Mereka akan diajak sosialisasi turun bersama disesuaikan dengan hari sekolah dan weekend, minimal terhadap teman sebayanya di lingkungannya,” ujarnya.
Masih di tempat yang sama, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Magetan, Benny Adrian mewakili Pj.Bupati Magetan Hergunadi menjelaskan, kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi kepada remaja yang secara sukarela menjadi pendidik dan konselor bagi teman sebayanya.
“Mereka adalah brand ambassador bagi teman sebayanya. Mudah-mudahan selain memotivasi generasi yang sehat dan berintelektual juga memiliki konsep membangun keluarga yang berencana guna menyiapkan SDM yang berkualitas dan berdaya saing” harapnya.
Beny juga berharap agar para duta dapat mengajak rekan yang lainnya untuk berbuat positif, seperti mengindari sex bebas, pernikahan dini, narkoba, dll.
Nantinya pemenang Duta Genre terpilih akan disiapkan untuk mengikuti ajang pemilihan Duta Genre tingkat provinsi.
Berikut daftar pemenang Duta Genre 2023
Juara 1
Putra : Rhevangga Wahyu Aji
Putri : Shafira Mayluna Abidin
Juara 2
Putra : Bisma Ama Desta Magata
Putri : Syabrina Najah Habsyi
Juara 3
Putra : Naufal Haidar Farras Hadi
Putri : Triya Ellisya Tantri