Rehabilitasi Peningkatan Saluran Drainase Perbatasan Nguntoronadi – Madiun
Beritatrends, Magetan – Kenyamanan dalam berkendara, maupun para pengguna jalan memang menjadi prioritas bagi Pemerintah Daerah, tak hanya didapat dalam wujud kendaraannya saja. Faktor utama kenyamanan dalam berkendara adalah kualitas perbaikan drainase dan trotoarnya.
Guna meningkatkan kenyamanan dalam berkendaraan dan mobilitas warga, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Bidang Cipta Karya Kabupaten Magetan melakukan Rehabilitasi serta Peningkatan Saluran Drainase Perbatasan Nguntoronadi – Madiun.
Terlihat pekerjaan rehabilitasi dan PeningkatanSaluran Drainase Perbatasan Nguntoronadi – Madiun yang memiliki panjang kurang lebih 53 Meter tersebut dikerjakan dengan memakan Anggaran sebesar kurang lebih Rp. 148.540.000,- yang dikerjakan oleh rekanan pelaksana dari CV. Adhi Karya Indah, serta konsultan pengawas dari CV. Kautsar Susilo A, tentu diperuntukkan untuk kenyamanan para pejalan kaki serta memberikan kemudahan untuk saluran air.
Seperti yang diutarakan Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Magetan Rokhmat Zainuddin, ST. MT bahwa proyek Rehabilitasi serta Peningkatan Saluran Drainase Perbatasan Nguntoronadi – Madiun dengan anggaran pengerjaan dari anggaran APBD. (08/12/2022)
“Rehabilitasi serta Peningkatan Saluran Drainase Perbatasan Nguntoronadi – Madiun tersebut pasang gorong-gorong dengan diameter 80 dengan panjang sekitar kurang lebih 53 meter, disitu akan kita pasang trotoar plat beton sepanjang yang kita kerjakan saat ini,” jelasnya.
Rokhmat menuturkan rehabilitasi jalan ini tujuannya untuk meningkatkan kenyamanan masyarakat dan pengguna jalan, selain itu juga diperuntukan untuk mempermudah saluran air saat musim penghujan seperti saat ini yang utamanya di sepanjang jalan Perbatasan Nguntoronadi – Madiun.
“Semoga dengan rehabilitasi kali ini masyarakat bisa lebih nyaman saat menggunakan fasilitas tersebut, dan bisa dimanfaatkan sepenuhnya. dan kami berharap mudah-mudahan masyarakat juga ikut berpartisipasi untuk merawat fasilitas yang sudah diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Magetan.” tutupnya.