Gebyar Reog Se-Kecamatan Plaosan Dalam Rangka Hari Jadi Magetan Ke 347

Bupati Magetan saat menyaksikan Gebyar Reog Se-Kecamatan Plaosan

Beritatrends, Magetan – Gebyar Reog Se-Kecamatan Plaosan dilaksakanan di Halaman Parkir Taman Refugia telah terlaksana pementasan kesenian Reog Ponorogo oleh perkumpulan Reog Se-Kecamatan Plaosan, Selasa (11/10/2022).

Tidak hanya pentas Reog Ponorogo, pada acara tersebut ada bazar UMKM dalam rangka memeringati Hari Jadi Kabupaten Magetan ke 347 Tahun.

Reog Ponorogo adalah bentuk kesenian yang tumbuh berabad-abad lalu. Kesenian reog bertahan melintasi waktu. Beberapa penyesuaian dilakukan sesuai perkembangan zaman. Jathil, misalnya, yang semula ditarikan oleh gemblak, lelaki berparas ayu, digantikan penari putri. Gerakannya pun menjadi lebih halus, lincah, dan feminin.

Reog Ponorogo termasuk bagian sejarah dan budaya Indonesia. Reog Ponorogo merupakan kesenian yang berasal dari Kota Ponorogo, Jawa Timur, dengan ciri khas Barong, Bujang Ganong, Warok, dan tarian Jathilan. Reog Ponorogo sering ditampilkan dalam kesenian, pentas budaya, dan acara tertentu.

Kegiatan pementasan Reog Ponorogo tersebut menjadi sebuah upaya untuk melestarikan budaya Reog Ponorogo yang akhir-akhir ini sedang diterpa terakit isu pengklaiman sepihak dari Malaysia. Semoga dengan pementasan ini anak-anak muda semakin tertarik untuk melestarikan kesenian Reog Ponorogo.

Gebyar Reog se-kecamatan Plaosan di buka langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati, yang diadakan di Taman Kebun Refugia serta UMKM, kegiatan ini diadakan dalam rangka HUT Magetan yang ke 347, Selasa (11 Oktober 2022).

Bupati Magetan Dr. Drs. Suprawoto, S.H., M.Si mengatakan, dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Magetan, rentetan acara hari Jadi Kabupaten Magetan itu salah satunya adalah Gebyar reog disini, ini upaya dari Pemerintah kabupaten Magetan untuk menggerakkan ekonomi kerakyatan, ini nanti juga jadi agenda rutin setiap desa.

“Harapannya dengan usia yang ke 347 mudah-mudahan Magetan semakin maju, masyarakat semakin sejahtera, karena memaknai ulang tahun itu sejauh mana kita semakin memberi warna kepada kemajuan daerah, bangkit lebih cepat,” pungkas Bupati Magetan.

Pos terkait