Gor Ki Mageti Magetan Tuan Rumah Liga Bola Voli Indonesia (LIVOLI) Divisi Utama Tahun 2022

Final four Liga Bola Voli Indonesia (Livoli) Divisi Utama Tahun 2022. Ajang yang akan digelar mulai 4-13 Nopember itu bakal diikuti 8 tim yang terdiri 4 tim putra dan 4 tim putri.

Beritatrends, Magetan – Magetan menjadi tuan rumah Final four Liga Bola Voli Indonesia (Livoli) Divisi Utama Tahun 2022. Ajang yang akan digelar mulai 4-13 Nopember itu bakal diikuti 8 tim yang terdiri 4 tim putra dan 4 tim putri. Delapan tim itu akan memperebutkan 2 tiket terbaik yang akan maju di Final Four.

Ajang yang digelar di GOR Ki Mageti, Magetan ini merupakan seri ke Tiga, babak reguler. Dari sektor putra, empat tim yang tampil adalah Pasundan Bandung, BIN Samator Surabaya, Indomaret Sidoarjo, dan Berlian Bank Jateng.

Sementara untuk putri ada Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia, Bank Jatim Surabaya, TNI AU, dan Kharisma Premium Bandung.

Rangkaian pertandingan final four Livoli Divisi Utama 2022 dibuka oleh persaingan tim putra Indomaret Sidoarjo menghadapi BIN Samator Surabaya pada Jumat (4/11/2022) pukul 09:00 WIB.

Pada hari yang sama juga akan tersaji tiga pertandingan lainnya yakni Pasundan versus Berlian Bank Jateng pada pukul 14:00 WIB.

Setelah itu laga putri antara Petrokimia melawan Kharisma pukul 16:00 WIB. Terakhir TNI AU berhadapan dengan Bank Jatim pada pukul 18:30 WIB.

Livoli Divisi Utama 2022 menjadi ajang pertama yang diselenggarakan pascavakum 2 tahun dampak Pandemi COVID-19.

Kejuaraan voli nasional divisi utama itu digelar di 3 kota, yakni di Banyuwangi, Solo, dan Magetan, tentunya atmosfernya akan berbeda, karena banyak pemain bintang maupun pemain timnas yang memperkuat beberapa tim peserta Livoli

Karena dari empat tim putra dan putri akan diambil dua tim teratas untuk berlaga di final four Magetan. Sedangkan tim peringkat empat terkena degradasi ke divisi satu.

Bupati Magetan Dr. Drs. H. Suprawoto, SH. M.Si mengatakan, nanti 4 besar dari putra dan putri ini tindak lanjut yang kemarin yang di Solo sama Banyuwangi, grand final nya di Magetan, tentu ini merupakan kehormatan bagi kita karena kita ditunjuk PBVSI, bahwa Magetan memadai kayak tempatnya, patutlah kita terimakasih kepada PBVSI yang telah memberikan kepercayaan kepada kita.

Harapannya kedepannya suka tidak suka bahwa olahraga itu sekarang dengan olahraga yang profesional semacam ini itu memberi ruang kepada anak-anak kita, yang pertama bahwa olahraga itu bisa untuk masa depan, yang kedua dapat prefelits untuk masuk di berbagai instansi.

Mereka anak-anak kita dari Magetan ingin jadi Polisi, Tentara, banyak pemain pemain voly ini dari anggota TNI, Polisi, dan karirnya bagus, kaya yang sudah-sudah itu malah jadi Kapolsek dan seterusnya.

Jadi ini merupakan motivasi bagi olahragawan anak-anak muda bibit voly di Magetan, memberikan contoh bahwa ada olahraga yang memberikan masa depan, kita dukung kita termasuk pendanaannya.

“Selama hampir lebih dari satu minggu kegiatan ini akan menggerakkan ekonomi di Magetan, tentu tidak bisa dinilai uang kalau menurut saya, perputaran ekonomi ini sudah berapa, yang kedua Nama Magetan sendiri diliput oleh berbagai media langsung tv, you tube dan lain lainnya, tentu ini membawa dampak bagi Magetan, ini tentu motivasi untuk warga Magetan, bagaimana pemain pemain nasional tingkatnya yang sudah utama bisa memberikan contoh cara bermainnya, dan bisa melihat idola-idolanya,”pungkas Suprawoto.

Ditempat yang sama Kapolres Magetan AKBP. Muhammad Ridwan, SIK, M.Si mengatakan, kami dari pihak Kepolisian sudah menyiapkan personil 427 dan dibantu oleh Anggota TNI, Dishub, dan Satpol PP, yang mana insyaallah mulai hari ini sampai dengan tanggal 13 November nanti diadakan langsung, mulai besok siang hari Sampai jam 8 malam.

“Ketika terjadi overlut penonton semua sudah kita koordinasikan bahwa tiket yang disebarkan hanya 2000 tiket, karena kapasitas hanya 2000 orang, seperti hari ini kita lihat sekitar 100 orang, berdasarkan dari petunjuk dari BPBD kami sudah melaksanakan rakor dengan Polda kita minta pernyataan dari BPBD menyangkut masalah kapasitas voly ini, untuk peserta dari 4 tim putra dan 4 tim putri dari Jawa timur, Jawa barat juga ada, ini adalah kegiatan final,”pungkas Muhammad Ridwan.

Pos terkait