Heboh !!! Temuan Barang Diduga Tinggalan BCB di Selayar

Barang Diduga Tinggalan BCB di Selayar

 

Beritatrends, Selayar -Dua barang diduga benda tinggalan cagar budaya ditemukan di Kabupaten Selayar Sulawesi Selatan.

Benda berlapis kuningan tersebut ditemukan pada sekira pukul 16.00 Wita, Kamis, (9/2) sore, di salah satu titik lokasi di kota Benteng oleh lelaki A.

Belum diketahui persis fungsi dan kegunaan kedua benda temuan di awal bulan februari tahun 2023 itu.

Penemuan benda cagar budaya ini kemudian mendapatkan tanggapan resmi wakil bupati, H. Saiful Arif, SH, yang berharap barang tersebut diserahkan ke pemerintah kabupaten melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) untuk dibuatkan berita acara serah terima, terkait jumlah, identitas penemu, dan jenis serta jumlah barangnya.

Wabup Saiful Arif, Sabtu (11-2) sore yang sedang dinas Luar, melalui telpon sellulernya mengemukakan, temuan ini sangat boleh jadi merupakan sisa – sisa tinggalan benda cagar budaya, saat, Selayar masih menjadi daerah perlintasan perdagangan nusantara dan bahkan menjadi daerah perlintasan ekonomi dunia internasional.

Sebuah rangkaian catatan sejarah yang mengilhami munculnya berbagai bentuk penamaan daerah dan lokasi di Kabupaten Selayar, semisal Hangkoang, Majapahit, Padang, dan penamaan penamaan lain.

Barang ini bisa jadi merupakan sisa sisa barang yang sengaja ditimbun oleh para tetua zaman dulu.

Oleh karenanya, dibutuhkan pengkajian dan penelitian yang lebih mendetail dan specifik mengenai hal itu.

Sayang sekali, Selayar tidak memiliki tenaga ahli yang berkualifikasi untuk melakukan penelitian dimaksud. Oleh karenanya, menurut Wabup, temuan benda cagar budaya seperti ini harus dilaporkan secara berjenjang dan bertahap melalui instansi tekhnis berkompoten untuk kemudian melakukan upaya pendalaman, kajian, dan penelitian, pungkasnya.

Baca Juga  2 Tahun Terbelenggu, Napak Tilas Ngupatan Kran Dibuka Peserta Membeludak

Pos terkait