Kenaikan Pangkat Serta Pelantikan Perwira, Bintara dan Tamtama

Korem 043/Gatam Gelar Acara Laporan Kenaikan Pangkat Perwira dan Pelantikan Kenaikan Pangkat Bintara dan Tamtama

Beritatrends, Lampung – Bertempat di Aula Sudirman Makorem 043/Gatam Jl.Teuku Umar Penengahan Bandar Lampung, Korem 043/Gatam Gelar Acara Laporan Kenaikan Pangkat Perwira dan Pelantikan kenaikan pangkat Bintara dan Tamtama periode 1 Oktober 2023. Senin (2/9/2023).

Kegiatan yang di pimpin Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Prasetyo ini juga di hadiri Kasiren Korem 043/Gatam Kolonel Inf Bambang Semiana, Para Kasi Kasrem 043/Gatam, Ws. Dandim 0410/KBL, Dansatdisjan jajaran Korem 043/Gatam, Para Pasi Kasrem 043/Gatam, Para Kabalak Korem 043/Gatam, Perwira, Bintara Tamtama Korem 043/Gatam, PNS Korem 043/Gatam dan Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj beserta pengurus.

Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Iwan Ma’ruf Zainudin, S.E dalam sambutannya yang dibacakan Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Prasetyo, menyampaikan kenaikan pangkat pada hakekatnya merupakan penghargaan yang diberikan oleh negara atas kerja keras usaha dedikasi dan loyalitas para prajurit yang telah diberikan kepada bangsa.

“ Menghayati makna yang terkandung maka kenaikan pangkat hendaknya diterima dengan penuh syukur dan sukacita seraya memohon ridho Allah SWT agar dapat mengemban tugas tanggung jawab sesuai dengan pangkat yang baru, “tutur Kasrem.

Kasrem juga menyampaikan bahwa kenaikan pangkat merupakan hak bagi prajurit, namun tentunya hal tersebut harus disesuaikan dengan aturan dan kewajiban yang harus dilaksanakan oleh seorang prajurit.

“ Kepada prajurit yang telah dinaikkan pangkatnya satu tingkat lebih tinggi saya berpesan harus mampu melaksanakan tugas lebih baik lagi, tunjukkan bahwa kenaikan pangkat yang kalian raih sebagai penunjang untuk melaksanakan tugas ke depan yang semakin maju, “

“ Tingkatkan pengetahuan dan keterampilan di bidang masing-masing, serta proaktif agar lebih profesional dalam melaksanakan tugas, dan hindarkan dari segala bentuk pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga dan Satuan, “pungkasnya.

Baca Juga  Karutan Magetan Berpesan kepada Santri Warga Binaan saat Penutupan Pondok Ramadhan

Pos terkait