Ketua HNSI Rohil Junaidi saat di klarifikasi
Beritatrends, Rohil – Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Junaidi secara tegas membantah adanya pemberitaan dan tuduhan atas dirinya ikut berjamaah menghabiskan hasil laut (Kerang bulu red) di perairan Rohil bersama kapal Tank Kerang asal Sumut diterbitkan salah satu media online.
Bahwa tuduhan ketua salah satu LSM di media online tentang Ketua HNSI Rohil ikut menguras hasil kerang di perairan Sinaboi, itu tidak benar sebut Junaidi, dan tidak berdasar maka menjurus kepada fitnah terhadap diri pribadi.
“Justru saya selaku Ketua HNSI Rohil mempertanyakan apa motif dari tuduhan tidak berdasar dan membabi buta,” Jelasnya kepada kepada awak media, Minggu 24 September 2023, malam.
Bahkan, kata Junaidi baru-baru ini dirinya pernah ditawarkan pihak tenk kerang untuk minta izin melakukan aktivitas di perairan Rokan Hilir.
Namun dirinya menolak karena dia tetap komitmen memperjuangan nasib para nelayan Kabupaten Rokan Hilir, untuk menggunakan alat tangkap tradisional.
Ketua HNSI Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Junaidi saat di wawancara awak media menyampaikan “dia nya masih berkomitmen memperjuangkan nasib para nelayan Rohil.
juga menegaskan jangan coba-coba memfitnah dan mengganggu nasib nelayan kami,” tegasnya.
Lanjutnya, terkait dengan celoteh anak buah kapal (ABK ) kapal tank kerang bahwa “mereka punya bekingan kuat dari uwak-uwak, pihaknya juga tidak mengetahui sama sekali hal tersebut.
“Dan jelas itu bukan dari pihak HNSI Rohil, kalo ada pihak kami silakan buktikan secara gamblang dan jangan asal ngomong, “tegasnya