Pemeritah Kabupaten Magetan Gelar Musrenbang Untuk Menyusun RKPD Magetan Tahun 2023

Beritatrends, Magetan – Pemerintah Kabupaten Magetan melaksanan Musrenbang Kabupaten Tahun 2022 dalam rangka penyusunan RKPD Kabupaten Magetan Tahun 2023, yang dilaksanakan di Pendopo Surya Graha Magetan, Jawa Timur. Rabu (23/03/2022)

Dalam musrenbang kali ini membahas berbagai rencana pembangunan yang ada di Kabupaten Magetan ditahun 2023 mendatang.

Bupati Magetan Dr. Drs. H. Suprawoto., SH. M.Si mengatakan bahwa ini sebuah mekanisme normal ketika akan menyusun anggaran tahun 2023.

“Mulai dari desa, kecamatan, tematik, dan kita lakukan Musrenbang kali ini, sehingga nantinya ini akan di review dan dibahas di DPRD Magetan, kemudian di review oleh Provinsi,” jelas Bupati Magetan.

Ia menambahkan, ini akan menjadi pegangan APBD Tahun 2023 mendatang.

“Beberapa program yang lanjutan itu sudah, seperti pertanian, peternakan, pendidikan itu merupakan program lanjutan, ada hal-hal yang baru seperti bidang kesehatan dan lain sebagainya. Untuk dibidang kesehatan ini diharapkan Covid ini memberikan legesi kepada kita bahwa fasilitas kesehatan semakin bagus,” imbuh Bupati.

Lanjutnya, selain dibidang kesehatan juga melanjutkan seperti gedung literasi, pasar baru, penghijauan, dan lain sebagainya.

“Intinya RKPD Kabupaten Magetan Tahun 2023 ini melanjutkan yang belum selesai dan merencanakan yang baru, salah satunya dibidang kesehatan,” tegas Bupati Suprawoto.

Pos terkait