Beritatrends, Magetan – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Magetan, Jawa Timur merayakan keberhasilan Muktamar PKB di Bali pada 24-25 Agustus lalu dengan menggelar acara tasyakuran, di Lapangan Cepoko Panekan, Kamis (05/09/2024) malam, lewat pagelaran wayang kulit.
Acara ini tidak hanya menjadi ajang tasyakuran, tetapi juga momen deklarasi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Magetan yang diusung PKB, Nanik Sumantri dan Suyatni Priasmoro, atau dikenal dengan pasangan NIAT.
“Malam Jumat Legi ini, kami tidak hanya merayakan suksesnya Muktamar dan terpilihnya kembali Gus Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Umum PKB serta Kyai Ma’ruf Amin sebagai Ketua Dewan Syuro, tetapi juga momen sakral deklarasi Pasangan NIAT,” ujar Ketua DPC PKB Magetan, Suratno.
Deklarasi ini, lanjutnya, diperkuat dengan dukungan penuh dari partai koalisi, yaitu Gerindra, Golkar, Nasdem, dan PSI.
Suratno menegaskan bahwa semua kader PKB harus satu barisan dan satu komando dalam memenangkan pasangan NIAT serta mendukung kemenangan PKB di Jawa Timur.
Acara tersebut turut dihadiri oleh Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), yang juga Ketua DPW PKB Jawa Timur, Agus Halim Iskandar, serta Calon Gubernur Jatim dari PKB, Luluk Nur Hamidah.
Gus Halim, sapaan akrabnya, mengapresiasi kemenangan PKB di Pileg Magetan dan menyebutnya sebagai pencapaian bersejarah.
“PKB Magetan telah pecah telur dengan menjadi pemenang di Pileg. Ini adalah buah dari kerja keras dan dukungan masyarakat, dan kami siap menyongsong kemenangan selanjutnya di Pilkada dengan pasangan Niat,” tegasnya.
Nanik Sumantri juga menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Suratno dan Kelvin Kusuma Wardana sebagai anggota DPRD.
Sebagai calon Bupati, ia memohon doa restu dan dukungan agar dapat diberikan amanah untuk memimpin Magetan.
“Kami mohon doa restu dari seluruh masyarakat Magetan agar perjalanan kami dalam Pilkada ini berjalan lancar dan sukses hingga hari pemilihan nanti,” kata Nanik.