Bakti Sosial di Desa Tatung Kecamatan Balong (02/12/2022).
Beritatrends, Ponorogo – Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dan Ketua TP PKK Kabupaten Ponorogo Susilowati melakukan kegiatan Bakti Sosial di Desa Tatung Kecamatan Balong (02/12/2022).
Ketua PKK Desa Tatung mengatakan kami melakukan pemberdayaan dan terus melakukan inovasi terbaru :
- Porja 1 sosialisasi pengetahuan keluarga tentang pentingnya pendidikan anak di usia dini.
- Porja 2 mengadakan pelatihan peningkatan kapasitas UMKM
- Porja 3 melaksanakan program jumat bersih dan mengalangkan pemanfaatan pekarangan dengan sayuran.
- Porja 4 kami melakukan sosialisasi penyakit stunting kepada masyarakat demi menekan angka stunting di Kabupaten Ponorogo.
Kami harapkan dengan program ini bisa membuat kader PKK semangat untuk siap bersinergi kepada pihak Desa supaya bisa siap memberdayakan dan meningkatkan kesejahteraan keluarga.
Karena tanggal 22 Desember, jadi dari hari senin diharap semua Ibu dan Remaja di himbau mengunakan pakaian kebaya dan Bapak-bapak menyesuaikan pakaian.
Nanti PKK Kabupaten menyiapkan tepat Ibu-ibu PKK untuk berjualan namanya Multi Kaka bertempat di Alon-alon Ponorogo yaitu gedung yang sebelah selatan menghadap ke Timur.
“Kami harap kemasan harus terus kualitas di tingkatkan serta harus di tambah cap produk dan tanggal expired di kemasan,”ungkap dari Ketua TP PKK Kabupaten Ponorogo Susilowati.
Ditempat yang sama Bupati Ponorogo mengatakan, saya selama menjabat bupati belum memuaskan masyarakat masih belum selesai seperti jalan-jalan memang jelek saya tidak mau menyalahkan siapa-siapa sebelumya di pegang PL maka sekarang saya yang pegang, kita rencanakan memperbaiki jalan sepanjang 150 km di Balong mudah-mudahan bisa awet dan tahun depan terus di tambah agar jalannya bagus semua harus lebih dari yang lain.
“Selain itu saya juga mensosialisasikan peruntukan anggaran 10 juta pertahun bagi RT seperti mulai dari pembangunan resapan air, pemilah sampah, wifi gratis, dan BPJS bagi pengurus RT,” pungkas Kang Bupati Ponorogo.