Wabup Pimpin Upacara HKSN, Bangkit Bersama Membangun Bangsa

H Abdullah Hidayat sebagai Inspektur upacara dalam rangka HKSN di lapangan Pemkab Sampang

Beritatrends, Sampang – Upacara Peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) jatuh pada tanggal 20 Desember 2022 bertempat di lapangan Pemkab Sampang Jalan Jamaluddin Sampang berlangsung Hidmat. Sebagai Inspektur upacara adalah Wakil Bupati Sampang H Abdullah Hidayat. Upacara kali ini di satukan dengan hari Bela Negara ke 74 dan hari Ibu. Selasa (2/12/2022).

Pantauan Beritatrends di hadiri oleh Forkopimda, ketua DPRD Kabupaten Sampang Fadol, seluruh Camat, Kepala Kemenag, para Kapolsek dan Koramil 0828.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Sampang H Abdullah Hidayat mengatakan di Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) yang kita peringati tahun ini memiliki makna khusus yaitu sebagai cerminan dari kebangkitan bersama rakyat Indonesia dalam menghadapi permasalahan yang melanda seperti pandemi dan bencana alam. Telah terbukti bahwa penerapan nilai Kesetiakawanan Sosial dapat mengubah situasi lebih baik, lebih progresif dan lebih solid untuk mencapai Indonesia yang pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat.


” Sesuai dengan tema dalam HKSN yaitu bangkit bersama membangun bangsa, HKSN menyadarkan kita pentingnya solidaritas bersama dalam mengentaskan setiap problematika Negeri ini,” tegasnya.

Lanjut Aba Ab pengalaman menghadapi pandemi telah membuktikan bahwa dengan solidaritas dan rasa kesetiakawanan, kita mampu pulih secara bertahap, menyusun kembali tatanan hidup bermasyarakat, bertransformasi lebih kuat dan mendorong terwujudnya kualitas hidup yang lebih baik agar Indonesia pulih cepat dan bangkit lebih kuat.

” Tidak ada jalan lain kecuali kita rawat dan lestarikan bersama nilai Kesetiakawanan Sosial ini sebagai salah satu utama untuk membangun negeri,” pungkasnya.

Dinas Sosial PPPA Kabupaten Sampang dalam ini dalam rangka Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional mengadakan Bhakti sosial donor darah bersama PMI di kantor Dinsos PPPA Sampang.

Baca Juga  Polres Mojokerto Menanam Ratusan Bibit Pohon di Poetok Soeko Trawas

Pos terkait