World Rabies Day, Disnakkan Magetan Gratiskan Vaksinasi Rabies Sepanjang Bulan September

Beritatrends, Magetan – Memperingati World Rabies Day, Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Magetan, Jawa Timur mengadakan program vaksinasi gratis untuk Hewan Penular Rabies (HPR) sepanjang bulan September.

Program ini bertujuan untuk mencegah penyebaran rabies di wilayah Magetan, sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya vaksinasi bagi hewan kesayangan.

Vaksinasi massal ini berlangsung di beberapa Unit Layanan Teknis (ULT) Disnakkan, antara lain Puskeswan Bendo di Jl. Maospati – Bendo, Puskeswan Magetan di Jl. Ringinagung, serta Klinik Hewan dan Laboratorium di Jl. Tripandita No. 17.

Masyarakat dapat memanfaatkan layanan ini selama jam kerja tanpa dipungut biaya, cukup dengan menunjukkan KTP asli sebagai bukti bahwa mereka merupakan penduduk Magetan.

“Vaksinasi ini merupakan agenda tahunan untuk memperingati World Rabies Day, yang khusus diperuntukkan bagi hewan kesayangan milik masyarakat Magetan. Vaksinasi diberikan secara gratis,” ujar drh. Rizky, salah satu Petugas Kesmavet (Kesehatan Masyarakat Veteriner) Disnakkan Magetan, Selasa (10/09/2024).

Ia menambahkan bahwa setelah vaksinasi, setiap pemilik hewan akan mendapatkan sertifikat vaksin serta catatan rekam medis yang akan memudahkan proses vaksinasi berikutnya.

“Pemilik hewan akan menerima sertifikat vaksin dan rekam vaksin, sehingga jika nanti hewan tersebut perlu divaksin ulang, mereka tinggal melihat buku vaksin yang diberikan,” tambah drh. Rizky.

Program vaksinasi ini diharapkan dapat menjangkau banyak masyarakat, sehingga upaya pencegahan rabies bisa berjalan optimal.

Dengan dukungan dari masyarakat, Disnakkan Magetan berharap Kabupaten Magetan bisa bebas dari ancaman rabies dan menjadi daerah yang aman bagi hewan peliharaan serta penduduknya.

Baca Juga  Halal Bihalal SH Winongo Di Ponorogo Berjalan Tertib dan Aman

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *