Dinsos PPPA Sampang Gelar Lomba Pilar – Pilar Sosial Tingkat Kabupaten

Kadinsos PPPA Sampang saat membuka acara lomba pilar – pilar sosial tingkat Kabupaten di aula kantor Dinsos PPPA Sampang jalan Rajawali Sampang

Beritatrends, Sampang – Dalam rangka seleksi potensi sumber kesejahteraan sosial dinas Sosial PPPA Kabupaten Sampang menggelar lomba pilar – pilar sosial tingkat Kabupaten, yang nantinya juara dari lomba tersebut akan mewakili Kabupaten Sampang dalam ajang lomba ke tingkat Provinsi Jawa Timur. Acara bertempat di aula kantor Dinsos PPPA Sampang. Selasa (26/7/2022).

Dalam hal ini pilar – pilar sosial merupakan Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) yang di lombakan yaitu dari unsur Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), Karang Taruna (Katar), Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) dan Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) se Kabupaten, dimana tiap kecamatan mengirimkan 1 orang dari PSKS.

Moh Nasrun selaku ketua panitia mengatakan peserta berjumlah 56 orang perwakilan dari tiap kecamatan. Maksud dan tujuan dari kegiatan lomba pilar- pilar sosial adalah memberikan penghargaan atau apresiasi pada tingkat Kecamatan salah satu kesatuan gugus tugas sosial dan meningkatkan kinerja serta kwalitas penyelenggaraan kesejahteraan sosial di desa dan kecamatan serta di tingkat Kabupaten.

” Kegiatan ini di ikuti 56 seluruh kecamatan di kabupaten Sampang. Peserta untuk masing-masing kecamatan 1 orang terdiri dari TKSK, Katar, PSM dan LKS dan dewan juri mengundang dari Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur,” jelasnya.

Mohammad Fadeli, Kepala Dinas Sosial PPPA Kabupaten Sampang secara resmi membuka acara lomba pilar – pilar sosial tingkat Kabupaten Sampang dan berharap lomba pilar – pilar sosial ini menjadi tolak ukur dalam tugas dan fungsi sebagai penyelenggara kesejahteraan sosial di tingkat Kecamatan. Dalam lomba pilar – pilar sosial tingkat Kabupaten ini, nantinya akan di kirim ke tingkat Provinsi Jawa Timur.

Baca Juga  Club' Menembak Anak Kolong Lampung Rapat Kerja Perdana

” Semoga para juara yang akan mewakili Kabupaten Sampang di tingkat Provinsi membawa nama baik Kabupaten Sampang dan berterima kasih kepada dewan juri dari Provinsi yang sudi meluangkan waktu untuk Kabupaten Sampang serta membimbing peserta dalam kesejahteraan sosial,” singkatnya.

Penulis: Memet.
[26/7 14.17] Memet: Kadinsos PPPA Sampang saat membuka acara lomba pilar – pilar sosial tingkat Kabupaten di aula kantor Dinsos PPPA Sampang jalan Rajawali Sampang

Pos terkait