Diskominfo Bakal Pantau Virtual Pemilu 2024 di Magetan

Beritatrends, Magetan – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Magetan tengah mengambil langkah inovatif dengan menyiapkan skema pemantauan virtual untuk pemilu 2024.

Pemantauan ini akan melibatkan wartawan, relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), serta akademisi yang dijadwalkan bertugas pada Rabu, 14 Februari 2024, mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

Kepala Diskominfo Magetan, Cahaya Wijaya, menjelaskan bahwa para pemantau ini akan berfungsi sebagai reporter yang bertugas menyampaikan situasi di TPS dan hasilnya akan disiarkan melalui kanal YouTube Kominfo Magetan.

“Live report ini melibatkan mitra Kominfo dari media, relawan TIK, dan akademisi. Setiap dapil memiliki rata-rata 20 reporter, sehingga lebih dari 100 reporter akan tersebar di 2.012 TPS,” ujar Cahaya.

Totalnya, ada 105 reporter, terdiri dari wartawan, mahasiswa, dan relawan, yang akan memberikan laporan dari 204 desa/kelurahan.

Cahaya menambahkan, pemantauan virtual ini diharapkan dapat mendukung tugas semua pihak yang terlibat dalam pemilu, termasuk penyelenggara, pengawas, pemerintah, dan aparat keamanan. Tujuannya adalah mempercepat koordinasi dan komunikasi, sehingga dapat mendukung kelancaran pelaksanaan pemilu 2024 di Magetan.

“Diskominfo menyelenggarakan ini untuk memudahkan para pemangku kebijakan melihat kondisi TPS, seperti jam sibuk pemungutan suara dan keunikan di beberapa TPS,” tambahnya.

Meskipun demikian, para pemantau diingatkan untuk tetap mematuhi aturan pemilu dan berusaha seoptimal mungkin untuk tidak mengganggu proses pemungutan dan penghitungan suara dalam menjalankan tugas mereka.

Baca Juga  Khidmatnya Upacara HUT ke 79 RI di Alun-alun Magetan, Pj Bupati Ajak Lanjutkan Perjuangan Pahlawan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *