DPC GWI Rohil Rapat Anggota Perkuat Sinergitas

Perkuat Sinergitas Sesama, DPC GWI Rohil adakan rapat konsolidasi bersama Jajaran dan Pengurus

Beritatrends, Rohil  – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gabungnya Wartawan Indonesia (GWI) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dalam memperkuat solidaritas sesama profesi Wartawan yang tergabung didalam kepengurusan kembali melakukan Rapat Konsolidasi bersama seluruh pengurus lainya, Sabtu (30/10/2021).

Pada pertemuan tersebut, Ketua DPC GWI Rohil Bertuah Manullang memberikan pencerahan kepada seluruh anggota nya yang mana Motto GWI berbunyi, “Mencerdaskan Bangsa” sebagai profesi wartawan untuk selalu mentaati kode etik dan memberikan informasi yang akurat dan terpercaya serta berguna bagi masyarakat.

“Motto GWI adalah Mencerdaskan Bangsa, dalam hal ini DPC GWI Rohil selalu menegaskan kepada seluruh jajaran yang tergabung didalam wadah profesi ini untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya ke publik,” Ujar Manulang yang akrab disapa rekan profesinya Gondrong.

Gondrong alias Bertuah Manullang juga menyampaikan dan mengingatkan, yang mana saat ini perkembangan teknologi di era digital penyebaran informasi sangat mudah di akses oleh siapapun, kapan dan dimanapun.

Tentu dalam hal ini, Lanjutnya, Peran media sebagai garda terdepan dalam menyebarluaskan informasi ke publik dan sebagai sosial control sangat besar pengaruhnya dalam kehidupan sosial, maka dari itu GWI
sebagai wadah Organisasi Profesi yang telah berdiri di Rohil sejak empat (4) tahun berjalan selalu  mengedepankan Profesionalisme dan Menjaga Kebebasan Pers, Serta patuh dan taat kepada kode etik jurnalistik sesuai dengan undang undang pokok Pers Nomor 40 Tahun 1999.

” Peran Organisasi GWI selalu mengedepankan Profesionalisme dan Menjaga Kebebasan Pers serta kesejahteraan Wartawan yang tergabung di sini, itu yang kita terapkan,” Terang Manullang.

Diakhir pertemuan tersebut, Ketua GWI Rohil ini juga berharap kepada wartawan yang tergabung di organisasi nya itu untuk tetap solid dan tidak setengah hati dalam membesarkan wadah Organisasi khususnya di Kabupaten Rokan Hilir dan siap bersinergi dan memberikan kontribusi dalam penyebaran informasi yang berguna, bermanfaat serta mengedepankan Profesionalisme dan kode etik jurnalis dalam bertugas.

Baca Juga  Ulang Tahun Tiyuh Toto Wono Dadi Di Meriahkan Dengan Seni Budaya Jaranan dan Wayang Kulit

” Sinergitas Peran Media dan Pemerintah sangat dibutuhkan, dalam hal ini kami GWI Rohil Siap mendukung dalam mewujudkan Rokan Hilir yang maju Rokan Hilir yang jaya, mengawal proses berjalannya kepemerintahan di bawah Bupati Afrizal Sintong dan H. Sulaiman saat ini,” Tutupnya.

Pada rapat musyawarah bersama Pengurus GWI Rohil ini tampak di hadiri oleh Sekretaris GWI Kalfin Barus, Bendahara GWI Amran, Bidang Sosial GWI Toni/ Awi , Bagian Humas, Alek Marzen dan Zulkifli, Kepala Biro Investigasi Cahyani dan Dhonal Freddy serta Pengurus yang Lainnnya.

Pos terkait