Jeble Board Media Hasil Karya Penelitian Sekelompok Siswa-Siswi SMA Negeri 3 Sidoarjo

Beritatrends, Sidoarjo Jeble Boardq merupakan suatu media hasil karya penelitian sekelompok siswa-siswi SMA Negeri 3 Sidoarjo yang tengah mengikuti ajang kompetisi karya ilmiah remaja.

Pada tanggal 4 september 2022, tim yang beranggotakan tiga siswa dengan diantaranya dua siswi dan satu siswa tersebut sukses mempersembahkan hasil karya penelitian mereka yang mengangkat tema besar “Aksara Jawa” sebagai unsur kebudayaan lokal bahasa hingga tembus final kompetisi tersebut yang meliputi tingkatan Se-Asia Tenggara.

Eukharistia Yenadiputri, selaku Ketua Tim kelompok penelitian tersebut menjelaskan bahwa hasil produk penelitian mereka yang bernamakan Jeble Board tersebut merupakan singkatan dari JAVANESE SCRABBLE BOARD, yang memiliki arti sebagai media permainan penyusun kata berbasis scrabble yang menggunakan kosa kata Aksara Jawa, dalam permainan penyusunan kata-nya sebagai media penunjang pembelajaran dalam Bahasa Jawa yang terkhusus pada pendalaman materi Aksara Jawa.

Bentuk inovasi pengembangan yang terdapat pada produk tersebut adalah sistem permainan penyusun kata tersebut yang menggunakan Aksara Jawa sebagai bentuk implementasi penggunaan Aksara Jawa dalam sistem permainan yang menyenangkan, yang dilengkapi dengan fitur barcode QR Scanner yang dapat menampilkan kosa kata huruf dan suara yang menyebutkan kosa kata sesuai dengan kosa kata Aksara Jawa yang tertera pada masing-masing pion balok tersebut.

Mereka menjelaskan bahwa tujuan dari hasil produk penelitian yang mengangkat tema kebudayaan local tersebut ialah guna menunjang pembelajaran Bahasa khususnya Bahasa jawa dalam muatan materi Aksara Jawa kepada seluruh kalangan generasi Z, untuk mengangkat muatan Aksara Jawa sebagai suatu kebudayaan local yang patut untuk dilestarikan dan dipertahankan sebagai salah satu dari kearifan local bangsa yang merupakan identitas bangsa.

“Ya, tentunya tujuan dari produk penelitian ini utamanya adalah untuk memajukan sistem pembelajaran dalam mata pelajaran Bahasa Jawa, khususnya pada pembahasan materi Aksara Jawa kepada kalangan generasi Z dengan mempermudah proses pemahaman dan pembelajaran melalui media JABLE BOARD ini. Selain itu ide pengangkatan tema Aksara Jawa ini tidak semerta-merta untuk menciptakan produk saja, melainkan juga untuk turut memberikan kontribusi dalam menjaga kelestarian budaya bangsa yang merupakan kearifan local sebagai identitas bangs akita. Terlebih ajang kompetisi ini adalah kompetisi tingkat internasional, sehingga kami berkesempatan untuk mengenalkan produk kami hingga ke masyarakat luar,”pungkasnya

Baca Juga  Sosialisasi Pencegahan Rokok Ilegal, Peraturan Perundang-Undangan Bidang Cukai dan Kirab Tumpeng Sedekah Bumi di Magetan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *