Juli Martana Anggota DPRD Magetan Fraksi Nasdem
Beritatrends, Magetan – Tiga Skema usulan dapil yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magetan dalam Uji Publik Rancangan Penataan Daerah Pemilihan atau Dapil, dan Alokasi Kursi Anggota DPRD pada pemilu serentak 2024 yang dilaksanakan di Hotel Bukit Bintang pada Selasa (13/12/2022) kemarin sangat menarik untuk dibahas.
Seperti yang diutarakan salah satu anggota DPRD Kabupaten Magetan Fraksi Nasdem, Juli Martana, bahwa Tiga Skema usulan dapil yang digelar KPU Magetan kemarin sangat menarik untuk dibahas.
“Ini sangat menarik untuk kita bahas, kenapa dimikian? Sebab di Magetan kalau kita lihat kesenjangan keterwakilan jumlah Dewan dalam dapil satu dengan yang lainnya terlalu timpang,” ujarnya. Sabtu (17/12/2022)
Lanjutnya, seperi contoh dapil 1 dengan dapil 2, dimana kalau mengacu pada 7 prinsip yang diatur dalam UU Pemilu No 7 Tahun 2017, bahwa salah satu prinsip yang mendasar Kohesivitas dan Integritas wilayah sangat mencolok.
“Penetapan dapil itu prinsipnya bukan untuk menyempitkan dapil, namun untuk menambah dapil dengan tujuan menangkap Representasi masyaakat yang menginginkan profesionalitas dan pemerataan keterwakilan,” imbuhnya.
Lebih lanjut mengenai kemanfaatan dan kedekatan yang mewakili dan yang terwakili semakin dekat, mengingat proporsionalitas dan integritas wilayah sesuai dengan apa yang telah tertuang dalam unsur 7 prinsip penataan dapil.
“Tentunya mengenai manfaat dan kedekatan yang mewakili dan yang terwakili semakin dekat, mengingat proporsionalitas dan integritas wilayah sesuai dengan apa yang telah tertuang dalam unsur 7 prinsip penataan dapil,” katanya.
Pihaknya menekankan bahwa ini semua merupakan aspirasi masyarakat dan kehendak masyarakat dalam tiga skema usulan dapil yang digelar KPU Magetan pada Uji Publik kemarin.
“Ini semua merupakan kehendak masyarakat dalam tiga skema usulan dapil yang digela KPU pada Uji Rancangan Penataan Daerah Pemilihan atau Dapil, dan Alokasi Kursi Anggota DPRD pada Pemilu serentak 2024 yang akan datang,” tutupnya.