Pemdes Bulu Kidul Alokasikan DD Untuk Pemerataan Infrastruktur Dan Pemberdayaan Masyarakat

Beritatrends, Ponorogo – Pemerintah Desa Bulu Kidul Kecamatan Balong Kabupaten Ponorogo, terus gencar melaksanakan pemerataan pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat melalui alokasi Dana Desa.

Kepala Desa Bulu Kidul, Sayuk Prawiro Husodo S.Pd menyampaikan bahwa untuk pembangunan sejumlah infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat didesanya masih mengandalkan alokasi Dana Desa dari Pemerintah.

“Alokasi Dana Desa tahun 2023 kemarin, Pemdes Bulu Kidul memanfaatkannya untuk pembangunan rabat jalan di RT/RW 1/4 Dukuh Ngecrak, pavingisasi diRT/RW 1/4 Dukuh Ngecrak, pembuatan tampungan sawah tanah kas desa. Juga irigasi dari Ketahanan Pangan di RT/RW 1/3 Dukuh Ngecrak. Untuk anggaran dari BKKD dialokasikan pembangunan pagar balai desa dan talut di RT/RW 1/3 Dukuh Ngecrak. Bidang ketahanan pangan dengan pemberian benih padi setiap rumah sekitar 300 benih, dan untuk pemberdayaan masyarakat studi banding budidaya kambing dan gurami, “papar Sayuk Prawiro Husodo, Kamis (1/2/2024).

Sayuk Prawiro Husodo menambahkan, sedangkan alokasi Dana Desa pada tahun 2024 ini prioritasnya masih pembangunan infrastruktur yaitu pembangunan gedung perpus desa, rabat jalan pertanian dan buras jalan bidang ketahanan pangan, ruko pasar, serta pengerasan taman bermain anak milik desa.

“Untuk BLT DD masih kita anggarkan sekitar BLT 10 persen. Juga untuk peningkatan bidang kesehatan yakni pemberian makanan tambahan, alat kesehatan, Pospindu dan peningkatan kapasistas perangkat Desa dan BPD Desa Bulu Kidul, “imbuhnya.

Lebih lanjut Kades Bulu Kidul menambahkan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah, karena dengan adanya progam bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi desanya.

“Kita berharap semoga dengan bantuan dari Pemerintah tersebut, dapat mewujudkan pemerataan pembangunan di Desa Bulu Kidul, demi untuk meningkatkan kesejahteraan dan roda perekonomian bagi warga, “pungkasnya.

Baca Juga  DLH Rohil Bekerjasama Dengan P3ES KLHK ,Pengelolaan Sampah Perkotaan

Pos terkait