Dishub Magetan bekerjasama dengan Satlantas Polres Magetan lakukan Ramp Check di Lapangan Parkir Wisata Sarangan.
Beritatrends, Magetan – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Magetan lakukan Ramp Check atau inspeksi keselamatan angkutan wisata di lapangan parkir Objek Wisata Sarangan, Minggu (20/11/2022) pagi.
Kepala Bidang Pengembangan dan Keselamatan Dishub Magetan, Heri Endro Purnomo mengatakan, Ram Check angkutan wisata dilakukan dalam rangka menjelang Natal dan Tahun Batu (Nataru) Tahun 2022. Ramp Chek akan digencarkan, mulai 20 November 2022 hingga Nataru nanti.
“Sesuai edaran dari Gubernur untuk persiapan Nataru, kita jajaran Dishub (Magetan) bekerjasama dengan Satlantas Polres Magetan untuk melakukan Ramp Chek,” kata Heri Endro Purnomo, Minggu (20/11/2022).
Ia menjelaskan, Ramp Check bertujuan guna memastikan kondisi kendaraan seperti bus pariwisata sekaligus untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan.
Pada saat diberlakukannya Ramp Check, kendaraan akan diperiksa satu persatu mulai dari kelengkapan teknis sampai kelengkapan secara administrasi.
Pengecekan unsur administrasi meliputi (Kartu Uji, KP Reguler, KP Cadangan, SIM Pengemudi), pengecekan unsur teknis meliputi (pengereman, penerangan, badan kendaraan, ban, perlengkapan), dan pengecekan unsur penunjang meliputi (penerangan,body kendaraan, tempat duduk, perlengkapan keselamatan, tool tanggap darurat), serta pengecekan kondisi fisik bagi pengemudi.
Setelah dilakukan pengecekan, kendaraan wisata yang dinyatakan lulus akan ditempeli stiker, sedangkan yang tidak lulus akan diberi surat keterangan. “Karena sifatnya himbauan humanis,” terang Heri.
Ia menambahkan untuk pengecekan Ramp Check selanjutnya akan dilaksanakan Minggu depan, serta pada bulan Desember di Minggu pertama dan kedua jelang Nataru.
“Memang sengaja digelar pada hari Minggu, karena hari tersebut merupakan titik ramai atau paling maksimal,” tutup Heri.