Yuana Nurshiyam Pimpin Kejari Magetan

Beritatrends, Magetan – Yuana Nurshiyam, S.H., M.Hum memperkenalkan diri sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Magetan mulai November 2023.

Sebelumnya, ia menjabat sebagai Kajari Halmahera Tengah (Halteng), Maluku.

Ia menggantikan pejabat sebelumnya Atik Rusmiarty Ambarsari yang pindah tugas menjadi asisten pembinaan di Kejari Kepulauan Riau (Kepri).

Dalam sambutan perkenalannya, di Ruang Jamuan Pendapa Surya Graha, Kamis (9/11/2023). Yuana Nurshiyam mengatakan, bila nanti dalam melaksanakan tugas pihaknya ada kekurangan, dan kesalahan, agar diingatkan.

“Terima kasih, saya disambut dan diterima menjadi keluarga besar Magetan. Kami berharap kerjasama yang telah berjalan selama ini dapat terus berjalan apa adanya, dengan baik,” ujarnya, didampingi istrinya.

Sementara itu, Penjabat Bupati Magetan, Hergunadi mengucapkan selamat datang di Kabupaten Magetan kepada Kepala Kejaksaan Negeri yang baru. Beliau berharap akan ada kolaborasi yang baik nantinya dalam membangun Kabupaten Magetan.

“Saya harap nanti dapat membantu kami bersama Forkopimda yang lain dalam melaksanakan pembangunan di Kabupaten Magetan, juga melaksanakan arahan-arahan dari Pemerintah pusat,” harapnya.

Apa lagi, sinergitas dibutuhkan dalam menciptakan kondusifitas jelang pemilu. Diantaranya penanganan stunting, kemiskinan ekstrim, meningkatkan investasi serta pertumbuhan ekonomi.

“Saya harap kerjasama yang selama ini sudah berjalan agar terus ditingkatkan sehingga program-program yang akan dijalankan dapat berjalan dengan baik,” ujar Pj. Bupati Magetan.

Baca Juga  Polres Ponorogo Launching Team Speed Warok Satlantas Dan Ungkap Balap Liar

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *