Buka Puncak BBGRM, Bupati Kaji Mbing Sebut Gotong Royong Jadi Modal Pembangunan Kabupaten Madiun

Bupati Kaji Mbing : Gotong Royong Jadi Modal Pembangunan Kabupaten Madiun

Beritatrends, Madiun – Bupati Madiun, Ahmad Dawami membuka acara puncak Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Ke-20 yang digelar di Lapangan Desa Kedondong, Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Senin (19/6/2023).

Kegiatan puncak Bulan Bakti Gotong Royong di mulai dengan peninjauan produk umkm maupun hasil pertanian warga, seperti makanan dan minuman ringan,batik, serta buah buahan produksi petani lokal Kabupaten Madiun. Selain itu juga di laksanakan pemeriksaan kesehatan gratis, penyerahan bantuan bedah rumah tidak layak huni dan perbaikan jalan desa.

Selain Bupati Madiun, Ahmad Dawami, hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Madiun, Ny. Penta Liana Ahmad Dawami, Kapolres Madiun, AKBP Anton Prasetyo, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Joko Lelono dan pimpinan OPD lingkup Pemkab Madiun.

Tak hanya itu, ratusan warga dari berbagai desa di Kecamatan Kebonsari turut hadir mengikuti kegiatan puncak Bulan Bakti Gotong Royong.

Menurut pria yang akrab disapa Kaji Mbing ini BBGRM digelar setiap tahun bertujuan untuk merawat dan melestarikan semangat gotong royong masyarakat agar tetap terjaga sebagai modal menjalankan pembangunan di Kabupaten Madiun.

Untuk itu budaya gotong royong harus dirawat dan dilestarikan dari tingkat kabupaten hingga tingkat desa. Dengan demikian kerjasama dan rasa saling memiliki antar warga maupun elemen pemerintahan akan berdampak positif pada lajunya perekonomian warga

Sebelum puncak bbgrm ini di gelar telah diadakan kerja bakti di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Madiun dan desa di dalamnya. Pada acara itu juga dilakukan penyerahan penghargaan atas prestasi desa dan penyerahan bantuan simbolis RTLH.

Baca Juga  Pembagian Bibit K3-W1 Tiyuh Mulyo Sari Kecamatan Batu Putih.

Pos terkait