Dewan Dahwah Islamiyah Indonesia Wisuda Tahfidz Quran Kelas Anak Anak dan Emak Emak

Rumah Tahfidz  Dewan Dahwah Islamiyah Indonesia, Selenggarakan Wisuda Tahfidz Quran Kelas Anak Anak dan Emak Emak

Beritatrends, Pesawaran – Bertempat di Musium Transmigrasi Desa Bagelen,Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran.Pada tanggal 2 Oktober 2022 RTDDII menyelenggarakan wisuda untuk kali ketiga.

Dengan mengangkat tema”Selamatkan Indonesia Dengan Dakwah”, acara tersebut merupakan kerjasama dari pihak Rumah Tahfidz Desa Bagelen dan juga Rumah Tahfidz dari Desa Kebagusan.

Hadir diacara tersebut Bapak Kepala Desa Bagelen,Bapak Kapolsek Gedong Tataan, serta Dewan Pembina DDII Bandar Lampung.Serta wali santri baik dari Rumah Tahfidz Desa Bagelen maupun dari Rumah Tahfidz Desa Kebagusan.

Dalam sambutannya Bapak Susesno M.Pd selaku kepala Yayasan Rumah Tahfidz Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada para undangan,serta permohonan maaf atas segala keterbatasan pihak panitia dalam penyambutan tuturnya.Beliaupun menyampaikan rasa bangganya kepada para Wisudawan dan Wisudawati baik dari kelas anak anak maupun dari kelas emak emak,dimana di tengah kesibukan anak anak sekolah mereka masih mampu menyempatkan waktu untuk datang ke RTQ dan menghafalkan ayat demi ayat hingga hafal.ucapnya dengan bangga.

“Begitu pula kepada kelas emak emak, beliau beliau ini amat luar biasa di tengah kesibukan sebagai seorang ibu rumah tangga,mengurus rumah tangga,memasak membereskan rumah,juga mengasuh anak anak nya beliau masih mampu menyempatkan diri untuk menghafal al quran,karenanya mereka pantas untuk kita banggakan,dan untuk ibu ibu lain yang belum bisa ikut andil berarti belum bisa di banggakan,”ucapnya sembari tersenyum.

Ditemui disela sela acara ibu Tari dari Bagelen seorang wisudawati dari kelas emak emak mengungkapkan, kami sangat bangga sekaligus terharu. “Sebab ditengah kesibukan sebagai ibu rumah tangga,allah swt masih beri kemampuan buat istiqomah menghapal,”tuturnya penuh haru.

Baca Juga  Wujudkan Pengembangan Bakat, Dinas Perpus & Kearsipan Kab. Karo Adakan Lomba Menulis "Literasi Kopi"

Sementara itu ibu Ayu dari Desa Sukarja seorang wali santri dan sekaligus satriwati kelas emak emak mengungkapkan motivasi beliau lebih terpacu lagi dengan adanya acara ini,ungkap nya.

Dan ditengah tengah para wisudawan dan wisudawati hari ini ada bocah kecil yg mencuri perhatian para undangan yaitu Muhamad Sultan Al Fatih usia 4,5 tahun menjadi wisudawan termuda yang mampu memotivasi seluruh teman-temannya untuk semangat menghafal.

 

Pos terkait