Pawai Karnaval Keliling Desa Dalam Rangka Memperingati HUT RI ke 77

Beritatrends, Lampung Timur – Desa Karyatani Kecamatan Labuhan Maringgai Kabupaten Lampung Timur
Laksanakan Upacara pelepasan Pawai Carnaval,dalam rangka memperingati Hari ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 Tahun. Bertempat Di Lapangan Desa setempat pada 18 Agustus 2022

Bertindak sebagai pembina upacara Kepala Desa Karyatani Nuryadi di ikuti para peserta upacara, diantara nya perangkat Desa Kaur, Kadus, Rt, lembaga Desa Lpm, BPD dan Dari instansi, lainnya.

Dilanjut dengan pemotongan pita pelepasan peserta carnaval, yang di ikuti oleh Masyarakat Desa Karyatani, Siswa-siswi dari tingkat Tk, SD, SMP, SMA Sederajat, dengan mengenakan beragam kostum,  dengan menampilkan karya masing masing.

Pawai Carnaval di mulai Dari Lapangan Desa Setempat,dengan berjalan Kaki keliling Desa, Kepala Desa Karyatani, Nuryadi di Dampingi Tim penggerak PKK Desa Karyatani, beserta Perangkat Desa, turut Serta Dalam Pawai Carnaval Tersebut.

Kegiatan tersebut tidak lain untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 77 tahun, karena sekian lama Negara Dilanda Bencana Non Alam, Wabah Virus Corona, hingga banyak pembatasan kegiatan.

Dalam wawancara nya Kepala Desa Karyatani Nuryadi menjelas kan,”Carnaval ini Adalah Bentuk untuk memeriahkan HUT RI ke 77 Tahun, semoga Di Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 77 tahun ini,Indonesia bisa Pulih lebih cepat bangkit lebih kuat”ucap nya

Pos terkait