Pesta Rakyat Simpedes Magetan Libatkan UMKM, Undi Hadiah Utama 2 Mobil

Beritatrends, Magetan – Pesta Rakyat Simpedes di Magetan PT. Bank Rakyat Indonesia (BRI) melakukan penarikan undian Panen Hadiah Simpedes Periode I tahun 2023 di Halaman Pasar Baru Magetan, Minggu (8/10/2023).

Pada kesempatan ini BRI Cabang Magetan mengundi sebanyak 35 hadiah, diantaranya 24 unit mesin cuci, 3 unit Televisi, 3 unit sepeda motor beat Honda, 3 unit sepeda motor Vario Honda, 1 unit sepeda motor CB Honda, Suzuki Carry pick-up FD, dan hadiah utama 1 unit Suzuki All New Ertiga GL.

Penarikan undian disaksikan langsung oleh perwakilan Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur, Notaris, PJ Bupati Magetan, Kapolres Magetan dan beberapa perwakilan nasabah dari masing-masing kantor Unit BRI, serta undangan yang hadir.

Pimpinan Cabang BRI Magetan, Anton Tisna Sumantri menyampaikan, panen hadiah simpedes rutin dilaksanakan oleh BRI cabang Magetan sebanyak dua kali selama satu tahun, sebagai bentuk apresiasi kepada para nasabah tabungan Simpedes atas loyalitas dan kepercayaannya karena telah menabung di BRI Cabang Magetan.

“Kali ini tidak hanya mengundi hadiah, namun kita libatkan para UMKM dan masyarakat sekitar. Dikemas dengan beberapa rangkaian acara, mulai dari pagi pawai, senam bersama, bazar UMKM dan hiburan,” terangnya usai acara.

Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat yang masih setia mempercayakan tabungannya di BRI Cabang Magetan.

”Ini adalah bentuk apresiasi kami atas loyalitas dan kesetiaan nasabah yang sudah memercayakan penyimpanan dana di BRI,” imbuh Anton Tisna Sumantri.

Dalam pengundian hari ini, salah satu nasabah dari BRI Unit Sukomoro Magetan Dasi mendapatkan hadiah utama 1 unit Suzuki Ertiga dan dari Unit Ngariboyo Magetan atas nama Turnasih mendapatkan hadiah Mobil Carry Pick Up.

Hadiah diserahkan secara simbolis dan akan diserahkan kepada pemenang melalui unit kerja sesuai dengan penyaringan hasil undian.

Baca Juga  Pabrik TBS PT ISS, Mempawah Hulu, Lagi - Lagi di Pagar Warga

“Saya ucapkan selamat kepada pemenang undian panen simpedes hari ini dan bagi yang belum beruntung jangan patah semangat terus tingkatkan saldo tabungan kita tingkatkan tabungan simpedes, makin besar saldo anda makin besar kesempatan anda memenangkan hadiah utama dari bank BRI,” ujar Anton Tisna.

Selain melakukan panen hadiah Simpedes, BRI Cabang Magetan yang berulang tahun tepat pada 16 Desember mendatang juga memiliki program-program menarik yang dapat membantu masyarakat untuk meningkatkan perekonomian.

“BRI sudah ada di 23 unit dan 1 kantor cabang di Magetan, jadi BRI akan bisa lebih dekat menjangkau masyarakat,” kata Anton Tisna Sumantri.

Selain itu, BRI berkomitmen senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik dan lebih inovatif demi meningkatkan layanan pada masyarakat. Salah satunya, dengan cara memberikan inovasi-inovasi layanan baru bagi nasabah. Masyarakat juga dihimbau mendapatkan layanan terbaik dengan cara memanfaatkan BRImo, Agen Brilink, Fasiltas E Channel BRI, EDC BRI dan banyak lagi lainnya yang sesuai kebutuhan nasabah.

”Di era digital seperti saat ini, kami akan lebih mempermudah nasabah demi kepuasan terbaik,” tambah Pimpinan BRI Cabang Magetan.

Pos terkait