Asli lho…..Valentino Rossi Menjadi Penyelenggara Pilkada Serentak 2024 Di Kabupaten Sampang 

 Penyelenggara Pilkada Serentak 2024 Di Kabupaten Sampang 

 

Beritatrends, Sampang – Gedung PKP – RI Trunojoyo Sampang di buat bergemuruh di saat pantia petugas membacakan nama dan yang di panggil berdiri anggota PPS (Panitia Pemungutan Suara) Valentino Rossi berasal dari kecamatan yang ada di Kabupaten Sampang. Minggu (26/5/2024).

 

Nama Valentino Rossi asal Italia sudah mendunia sebagai pembalap kelas dunia yang sering menjadi juara dunia dalam ajang balap MotoGP lain halnya Valentino Rossi pemuda asal Desa Sokobanah Daya Kecamatan Sokobanah Kabupaten Sampang Madura ini menjadi penyelenggara Pilkada serentak 2024 tingkat desa atau menjadi PPS Desa Sokobanah Daya.

 

Valentino Rossi pemuda asal Desa Sokobanah Daya Kecamatan Sokobanah Kabupaten Sampang resmi di lantik PPS oleh ketua KPU Kabupaten Sampang Addy Imansyah bersama 558 PPS Se Kabupaten Sampang di Gedung PKP – RI Trunojoyo jalan Rajawali Kecamatan Sampang.

 

Reporter Beritatrends mencoba menelusuri dan mencari informasi terkait nama pemuda tersebut.

 

Menurut Matsarin salah satu warga setempat yang berdomisili di Kecamatan Sokobanah mengatakan memang ada nama Valentino Rossi asal Desa Sokobanah Daya sekarang menjadi PPS.

 

” Memang benar nama aslinya Valentino Rossi, diberi nama Valentino Rossi kemungkinan orang tuanya saat mengandung atau fans berat dari idolanya yaitu seorang pembalap dunia yaitu Valentino Rossi dan mungkin supaya anaknya kelak menjadi pekerja keras bisa membanggakan orang tua dan Bangsa,” tuturnya kepada Beritatrends.

 

Sementara itu Beritatrends untuk konfirmasi ke yang bersangkutan tidak ada informasi dan petunjuk nomor telepon selulernya.

 

 

Baca Juga  Bawaslu-Satpol PP Magetan Copot APK Langgar Aturan

Pos terkait