Pelajar SD Tewas Tenggelam di Bendungan

Petugas saat melakukan pemeriksaan terhadap korban

Beritatrends, Ponorogo – Seorang anak pelajar Sekolah Dasar ditemukan tewas tenggelam di bendungan apak-apak Desa Dayakan Kecamatan Badegan Kabupaten Ponorogo, Sabtu (29/1) sekitar pukul 19.00 WIB.

“Kronologi kejadiannya pada hari Sabtu tanggal 29 Januari 2022 sekitar pukul 08.00 WIB, saat korban yang bernama Rafa Kurnia Pratama (11) pelajar SD warga Dukuh Jurangsempu RT1 RW1 Desa Dayakan Kecamatan Badegan, ikut kakeknya yang bekerja di bendungan apak-apak Desa Dayakan. Sekitar pukul 14.30 WIB saksi mencari korban di seputaran bendungan dan menanyakan ke saksi 2. Kemudian saksi 1 dan 2 bersama-sama masyarakat mencari dan mendapati korban ditemukan sekitar pukul 19.00 WIB dalam keadaan meninggal dalam kondisi tenggelam, dan langsung melaporkan kejadian tersebut ke perangkat desa dan Polsek Badegan,” kata Kapolsek Badegan Iptu Agus Wibowo, Minggu (30/1).

Iptu Agus Wibowo menambahkan, mendapatkan laporan tersebut, petugas dari Polsek Badegan, SPKT Polres Ponorogo, tim identifikasi serta medis langsung mendatangi lokasi guna untuk melakukan olah TKP dan pemeriksaan terhadap korban.

“Hasil pemeriksaan petugas tidak ditemukan tanda penganiayaan maupun kekerasan pada tubuh korban. Atas kejadian tersebut pihak keluarga korban sudah menerima dan menganggap kejadian tersebut sebagai musibah,” pungkas Kapolsek Badegan.

Baca Juga  HUT Ke-66, Bupati Suprawoto Dapat Kejutan Dari Jurnalis

Pos terkait